Suara.com - Calon lawan Timnas Indonesia U-23 di Grup A Piala Asia U-23 2024, yakni Australia telah merilis pemain. Tim Socceroos muda turun dengan kekuatan terbaik.
Australia diperkuat sejumlah pemain abroad, seperti Steven Hall (Brighton & Hove Albion), Jacob Italiano (Monchengladbach), Alexandar Popovic (Gwangju FC), Louis D'Arrigo (Lechia Gdansk), hingga Garang Kuol (Volendam).
Garang Kuol menjadi pemain yang paling mentereng di skuat Australia. Bagaimana tidak, dia sejatinya berstatus pemain Newcastle United, tetapi sedang dipinjamkan ke Volendam.
Ia yang masih berusia 19 tahun menjadi satu-satunya pemain yang turut memela Australia di Piala Dunia 2022. Garang Kuol menjadi pemain termuda dalam sejarah Australia yang tampil di ajang bergengsi dunia itu.
Baca Juga: Tak Izinkan Justin Hubner, Cerezo Osaka 'Pilih Kasih' Lepas Satu Pemain ke Jepang U-23
Australia akan menjadi lawan Timnas Indonesia U-23 di Grup A Piala Asia U-23 2024. Duel keduanya dijadwalkan berlangsung pada 18 April mendatang.
Selain Australia dan Timnas Indonesia U-23, Grup A juga diisi oleh tuan rumah Qatar dan Yordania.
Daftar pemain timnas Australia U-23 di Piala Asia U-23 2024
Kiper:
Cameron Cook (Perth Glory)
Patrick Beach (Melbourne City)
Steven Hall (Brighton & Hove Albion).
Belakang:
Jacob Italiano (Borussia Monchengladbach)
Jordan Courtney-Perkins (Sydney FC)
Callum Talbot (Melbourne City)
Jacob Farrell (Central Coast Mariners)
Mark Natta (Newcastle Jets)
Jake Girdwood-Reich (Sydney FC)
Alexandar Popovic (Gwangju FC)
Baca Juga: Jadi Rival Timnas Indonesia U-23, Qatar 'Minta Bantuan' ke Malaysia Jelang Piala Asia U-23 2024
Tengah:
Louis D'Arrigo (Lechia Gdansk)
Ryan Teague (Melbourne Victory)
Jake Hollman (Macarthur FC)
Rhys Youlley (Westerlo)
Jordi Valadon (Melbourne Victory)
Lachlan Brook (Western Sydney Wanderers)
Marco Tilio (Melbourne City)
Adrian Segecic (Dordrecht)
Nicolas Milanovic (Western Sydney Wanderers)
Depan:
Alou Kuol (Central Coast Mariners)
Nishan Velupillay (Melbourne Victory)
Garang Kuol (Volendam)
Mohamed Toure (Paris FC).