2. Prestasi Australia
![Timnas Australia U-23, lawan Timnas Indonesia U-23 di Grup A Piala Asia U-23 2024. [Dok. Socceroos]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2024/04/03/86351-timnas-australia-u-23-lawan-timnas-indonesia-u-23-di-grup-a-piala-asia-u-23-2024.jpg)
Australia U-23 telah menunjukkan rekam jejak yang mengesankan dalam dua edisi terakhir Piala Asia U-23. Mereka mencapai semifinal pada kedua edisi tersebut.
Pada tahun 2020, mereka finis di peringkat ketiga, sementara pada tahun 2022, mereka finis di peringkat keempat.
Dalam turnamen di Qatar ini, Australia kemungkinan akan kembali menjadi unggulan. Oleh karena itu, Timnas Indonesia U-23 perlu meningkatkan kewaspadaan.
3. Skuad Australia U-23
Timnas Australia U-23 memiliki pemain yang berasal dari luar negeri dan kompetisi lokal, mirip dengan timnas senior.
Di antara mereka, Louis D'Arrigo bermain di Lechia Gdansk, Polandia, Paul Okon di Benfica, Portugal, dan Stevan Hall bersama Brighton di Premier League.
Selain itu, mereka juga memiliki pemain dari klub-klub Australia seperti Melbourne City, Sydney FC, Newcastle Jets, dan Adelaide United.
Baca Juga: 2 Komentar Menarik Thom Haye Soal Pengalaman Sepak Bola Eropa dan Indonesia