Acungkan Jari Tengah ke Fans West Ham, Kalvin Phillips Dibela David Moyes

Arief Apriadi Suara.Com
Selasa, 02 April 2024 | 07:42 WIB
Acungkan Jari Tengah ke Fans West Ham, Kalvin Phillips Dibela David Moyes
Pemain Manchester City, Kalvin Phillips yang tengah dipinjam West Ham. (The Sun)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - West Ham United baru saja menelan kekalahan 4-3 dari Newcastle United di akhir pekan kemarin. Salah satu pemain yang disorot adalah Kalvin Phillips, gelandang pinjaman dari Manchester City.

Phillips tampil buruk dan dianggap fans jadi biang kekalahan West Ham dari Newcastle. Apalagi, Phillips juga dikartu merah saat timnya kalah 0-2 dari Nottingham Forest.

Kalvin Phillips yang mendapat cemooh fans dalam prosesnya tersulut emosi. Dia mengacungkan jari tengah ke hadapan penggemar West Ham yang melontarkan kritik saat para pemain meninggalkan stadion untuk menuju bus.

Baca juga: Update Naturalisasi Maarten Paes, PSSI Harus Berurusan dengan Pengadilan

Baca Juga: Klasemen Liga Inggris Setelah Tak Ada Pemenang di Laga Manchester City vs Arsenal

Meski pemainnya berselisih dengan fans, pelatih David Moyes nyatanya tetap memberi pembelaan kepada gelandang asal Inggris itu. Dia meminta fans untuk berhenti menghujat Phillips.

"Kalvin adalah manusia biasa dan bisa melakukan hal-hal kita juga lakukan saat terjebak di masa sulit,” kata Moyes sebagaimana diwartakan AFP pada Senin (1/4).

"Yang dia butuhkan adalah dukungan. Orang-orang akan membantunya dan kami mendukungnya semaksimal mungkin. Tentu saja, kami membutuhkan semua penggemar untuk memberikan dukungan kepada semua pemain, siapa pun itu," kata bekas pelatih Everton itu.

Manajer West Ham United, David Moyes. [BEN STANSALL / AFP]
Manajer West Ham United, David Moyes. [BEN STANSALL / AFP]

Situasi eks pemain Leeds United itu memang sulit sejak dipinjam ke Tottenham. Bahkan, dia langsung diganti pada jeda babak pertama ketika West Ham imbang 2-2 melawan Burnley yang membuatnya kehilangan posisi di timnas Inggris.

Meski demikian, Moyes yakin Phillips masih bisa kembali ke performa terbaiknya dan membantu West Ham meraih kemenangan di laga Derby London melawan Tottenham Hotspur.

Baca Juga: Jurgen Klopp Puas Liverpool di Puncak Klasemen Liga Inggris, Jadi Ingat Masa Lalu

"Kalvin Phillips adalah pemain yang sangat bagus, pemain timnas dan saya yakin dia pesepakbola hebat. Saya yakin kami masih bisa menghasilkan sesuatu dari waktu yang tersisa bersama dia di sini," kata Moyes, demikian Antara.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI