Tuai Polemik, Desain Jersey Timnas Indonesia Siap Dirombak Erspo

Arief Apriadi Suara.Com
Selasa, 02 April 2024 | 03:55 WIB
Tuai Polemik, Desain Jersey Timnas Indonesia Siap Dirombak Erspo
Skuat timnas Indonesia saat hadapi Vietnam di Kualifikasi Piala Dunia 2026 (pssi.org)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Produsen apparel Timnas Indonesia, Erspo dikabarkan siap untuk merombak desain jersey skuad Garuda dengan berkolaborasi bersama berbagai pihak.

Hal itu disampaikan langsung CEO sekaligus pendiri Erspo Muhammad Sadad dalam keterangan tertulisnya kepada pewarta, dikutip dari Antara, Selasa (2/4/2024).

Erspo sebelumnya jadi sorotan setelah desain jersey Timnas Indonesia yang mereka keluarkan dianggap sebagian pecinta sepak bola Tanah Air tidak bagus.

Baca juga: Update Naturalisasi Maarten Paes, PSSI Harus Berurusan dengan Pengadilan

Baca Juga: STY Konfirmasi Langsung, Nathan Tjoe Dipanggil TC Timnas Indonesia U-23 untuk Piala Asia

Setelah polemik yang terjadi di media sosial, Erspo kini menegaskan siap untuk mengubah desain jersey Timnas Indonesia dengan mendengarkan masukan dari berbagai pihak dan pemangku kepentingan.

Hal itu diharapkan dapat melahirkan seragam Timnas Indonesia yang selain punya desain inovatif juga sesuai dengan identitas visual skuad Garuda itu sendiri.

PSSI resmi kerja sama dengan Erspo sebagai apparel baru yang menyuplai Timnas Indonesia. (dok. PSSI)
PSSI resmi kerja sama dengan Erspo sebagai apparel baru yang menyuplai Timnas Indonesia. (dok. PSSI)

“Kami menyampaikan terima kasih atas seluruh kritik dan masukan yang diberikan, khususnya dari para penggemar sepak bola di tanah air. Karena itu, untuk desain berikutnya yang rencananya akan mulai diluncurkan pada pertengahan tahun ini," kata Sadad.

"Erspo siap menjalin kolaborasi dengan berbagai pemangku kepentingan sepak bola agar apparel resmi timnas Indonesia semakin baik dan terus menjadi kebanggaan kita semua,” tambahnya.

Erspo merupakan jenama lokal yang mensuplai apparel untuk tim nasional Indonesia sejak Maret 2024. Mereka menggantikan Mills yang telah bekerja sama dengan PSSI sejak 2020 silam.

Baca Juga: 4 Pemain Naturalisasi Anyar Timnas Indonesia Langsung Beri Pengaruh, Ini Buktinya!

Baca juga: Calvin Verdonk Jalani Dinaturalisasi, Pemain Liga Champions Batal Diproses?

Pada peluncuran jersei timnas Indonesia pada 18 Maret silam, opini publik terbelah. Sebagian pihak memuji desain jersei timnas yang baru, sedangkan sebagian besar pihak melontarkan kritik.

Dalam pernyataannya, Sadad juga mengungkapkan bahwa selain menjadi penyedia jersei timnas Indonesia, kerja sama dengan PSSI juga menghadirkan kemitraan dengan nilai total Rp 16,5 milyar, yang mencakup pendanaan sebesar Rp 5 milyar dalam bentuk sponsorship dan royalty.

“Komitmen ini merupakan bentuk dukungan Erspo dalam membangun ekosistem industri sepak bola tanah air yang semakin kuat dan kompetitif. Kami berharap kerja sama PSSI dan Erspo ini akan dapat memberikan kontribusi signifikan bagi kemajuan timnas Indonesia,” pungkas Sadad

Terlepas dari polemik yang berlangsung, jersey buatan Erspo telah digunakan Timnas Indonesia dalam dua laga Grup F putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia kontra Vietnam.

Hasillnya positif, Timnas Indonesia berhasil dua kali menggulung Vietnam dengan skor 1-0 dan 0-3 saat mengenakan jersey kandang dan tandang buatan Erspo itu.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI