Suara.com - Timnas Indonesia U-23 tengah mengejar tiket menuju Olimpiade Paris 2024, di mana sebanyak 12 negara telah mengamankan tempat mereka dalam putaran final. Dengan hanya tersisa empat slot lagi, perhatian tertuju apakah Garuda Muda akan berhasil melaju ke Paris.
Peluang Timnas Indonesia U-23 untuk meraih tiket Olimpiade Paris 2024 masih terbuka lebar.
Skuad Garuda tengah bersiap untuk tampil di Piala Asia U-23 yang akan berlangsung pada 15 April hingga 3 Mei mendatang.
Turnamen ini merupakan bagian dari jalur kualifikasi zona Asia untuk Olimpiade.
Baca Juga: Asnawi Mangkualam Ditarik Keluar di Akhir Laga, Port FC Tak Bisa Kalahkan Lamphun Warriors
BACA JUGA: Pratama Arhan Belum Dapat Tempat, Suwon FC Dibantai 4 Gol di Markas Sendiri
Dalam hasil drawing, Timnas Indonesia U-23 tergabung dalam grup bersama tuan rumah Qatar, Australia, dan Yordania.
Untuk meraih tiket ke Paris, mereka harus menempati posisi ketiga di Piala Asia U-23.
Namun, peringkat keempat pun masih membuka peluang dengan bermain play off melawan wakil dari Konfederasi Sepakbola Afrika.
BACA JUGA: Persib Bandung Dilanda Badai Cedera, Beckham Alami Pembengkakan Kaki Kanan
Baca Juga: 2 Fakta Jay Idzes Jadi Bintang Pilihan AFC di Kualifikasi Piala Dunia 2026
Meskipun tantangannya besar, Ketua Umum PSSI Erick Thohir tetap optimis. Ia yakin bahwa tim asuhan Shin Tae-yong memiliki potensi untuk melaju hingga babak semifinal Piala Asia U-23 2024.
"Drawing Olimpiade Paris 2024 untuk cabor sepak bola sudah dilakukan. Dari 16 tim yang akan berlaga di Olimpiade, masih menyisakan 4 negara. Tantangan yang tidak mudah, tapi Timnas Indonesia U23 masih punya peluang untuk tampil di Olimpiade jika mampu menembus empat besar Piala Asia U23 di Qatar," kata Erick Thohir dikutip dari Instagramnya.
Lebih lanjut, Erick Thohir meminta dukungan dari masyarakat Indonesia.
Meskipun tidak bisa memberikan dukungan langsung, dia berharap Timnas Indonesia U-23 bisa menunjukkan performa terbaiknya di Piala Asia U-23 2024.