Kemenangan ini membuat langkah Timnas Indonesia ke babak berikutnya terbuka lebar. Skuad Garuda saat ini menduduki posisi dua klasemen sementara Grup F dengan 7 poin.
Di puncak klasemen ada Irak yang sudah mengemas 12 poin. Sedangkan Vietnam ada di posisi tiga dengan tiga poin, lalu Filipina di juru kunci dengan 1 poin.
Berikutnya Timnas Indonesia akan menghadapi Irak pada 6 Juni 2024. Kemudian di laga pamungkas baru bersua Filipina lima hari setelahnya.