Suara.com - Nguyen Filip akan balas dendam di laga kedua Vietnam vs Timnas Indonesia Selasa besok. Kiper Timnas Vietnam itu ingin meningkatkan agresivitas The Golden Star Warriors dalam pertandingan berikutnya melawan Timnas Indonesia dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Menurutnya, Timnas Vietnam perlu lebih memimpin permainan jika ingin mengalahkan Timnas Indonesia.
Sebab dalam laga sebelumnya dengan Timnas Indonesia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, pada Kamis pekan lalu, Vietnam minim usaha menyerang yang tercermin dari minimnya tembakan ke gawang Indonesia.
Baca Juga: Masih Cedera Bahu, Ernando Ari Tetap Gabung Skuad Timnas Indonesia Away ke Vietnam
"Meningkatkan kemampuan menyelesaikan serangan adalah hal utama yang harus ditingkatkan. Namun, saya melihat dari statistik bahwa tim kami sama sekali tidak mampu mengancam gawang lawan," ujar Filip seperti yang dilansir oleh Bongda.
Posisi puncak klasemen Grup F masih dikuasai oleh Irak dengan mengumpulkan sembilan poin. Di sisi lain, Filipina tertinggal di dasar klasemen dengan hanya satu poin.
Sementara Timnas Indonesia menempati posisi kedua dalam klasemen Grup F dengan mengumpulkan empat poin dari satu kemenangan, satu hasil imbang, dan satu kekalahan.
BACA JUGA: Masih Cedera Bahu, Ernando Ari Tetap Gabung Skuad Timnas Indonesia Away ke Vietnam
Selain itu Vietnam berada di peringkat ketiga dengan tiga poin hasil dari satu kemenangan dan dua kekalahan, termasuk kekalahan dari Timnas Indonesia.
Pertandingan tersisa dalam putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2023 zona Asia Grup F hanya tinggal tiga. Hanya dua tim teratas dari klasemen akhir yang akan melangkah ke putaran ketiga.
Sementara itu, tim yang berada di posisi ketiga dan keempat di akhir klasemen secara otomatis akan tersingkir dari kualifikasi Piala Dunia.
Dengan demikian, setiap pertandingan, termasuk pertarungan melawan Vietnam dan pertandingan-pertandingan tersisa, akan sangat menentukan bagi semua tim.
Bagi Indonesia, meraih tiga poin dalam pertandingan selanjutnya akan membuka peluang yang lebih besar untuk melangkah ke putaran ketiga kualifikasi.