Suara.com - Pelatih Timnas Prancis, Didier Deschamps memastikan timnya siap menghadapi Timnas Jerman meski tanpa kehadiran penyerang andalan, Antoine Griezmann pada laga persahabatan di Stadion Groupama, Lyon, Prancis, Minggu (24/3/2024) dini hari nanti pukul 03:00 WIB.
"Itu tidak menarik (Griezmann harus absen) karena saya lebih suka dia ada di sana. Tapi lebih baik hal itu terjadi di sana (laga lawan Jerman) daripada dalam dua atau tiga bulan," tutur Deschamps seperti dikutip Marca, Sabtu.
Cedera engkel Griezmann diketahui kumat lagi, yang membuat pemain berusia 32 tahun ini cuma main setengah babak saat klubnya, Atletico Madrid dihantam Barcelona 0-3 pada laga Liga Spanyol akhir pekan kemarin.
Dengan kepastian absennya Griezmann, maka rekor sensasional sang bintang bersama Les Bleus --julukan Timnas Prancis-- pun harus pupus.
Baca Juga: Santer Dikaitkan dengan Manchester United, Gareth Southgate Akhirnya Buka Suara
Ini akan jadi pertama kalinya Griezmann absen dari skuad Prancis sejak November 2016 silam. Sebelumnya, Griezmann selalu tampil untuk Prancis di semua ajang untuk Prancis sejak laga uji coba kontra Inggris pada Juni 2017, ketika dia tak turun dari bangku cadangan.
Ya, Griezmann selalu tampil dalam 84 pertandingan beruntun untuk Prancis sebelum harus absen di laga persahabatan dini hari nanti.