Suara.com - Penyerang asal Brasil telah menjadi sorotan utama dalam kompetisi BRI Liga 1 2023/2024.
Hingga saat ini, dominasi para striker dari Negeri Samba masih terasa kuat, dengan enam di antaranya menghuni posisi 10 besar dalam daftar pencetak gol terbanyak.
Salah satu yang mencuri perhatian adalah Alex Martins, yang tetap produktif meskipun klubnya sedang dalam performa kurang memuaskan.
Striker Tajam
Baca Juga: 2 Pemain Paling Mentereng di Pekan ke-29 Liga 1 2023-2024, Semuanya Diborong Klub Tangerang
Alex Martins masih menjaga reputasinya sebagai salah satu penyerang paling produktif di BRI Liga 1 2023/2024.
Bermain untuk Dewa United, performa cemerlang pemain asal Brasil ini terus terlihat, dengan catatan 17 gol dari 28 pertandingan yang telah dijalani.
Prestasinya membawa Alex menempati peringkat kedua dalam daftar pencetak gol terbanyak musim ini, hanya terpaut empat gol dari pemuncak klasemen, David da Silva.
Baca juga: Full Senyum! Thom Haye Kasih Bocoran Peluang Debut saat Timnas Indonesia Tandang ke Markas Vietnam
Namun, walaupun kontribusinya begitu besar, Dewa United masih mengalami kesulitan dalam persaingan di papan atas.
Baca Juga: 4 Tim yang Berpeluang Paling Besar ke Championship Series Liga 1 Bersama Borneo FC
Meskipun pada awal musim mereka sempat memimpin klasemen, mereka kemudian merosot, mengalami periode tanpa kemenangan selama enam pertandingan berturut-turut pada pekan ke-17 hingga 22.
Saat ini, Dewa United masih menempati posisi ketujuh dengan 41 poin dari 29 pertandingan.
Kontributor : Imadudin Robani Adam