2 Keunggulan Timnas Indonesia yang Bikin Ngeri Kiper Vietnam Jelang Bentrok di GBK Malam Ini

Arief Apriadi Suara.Com
Kamis, 21 Maret 2024 | 17:50 WIB
2 Keunggulan Timnas Indonesia yang Bikin Ngeri Kiper Vietnam Jelang Bentrok di GBK Malam Ini
Kiper Naturalisasi Timnas Vietnam, Filip Nguyen. (instagram.com/filipng1)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kiper timnas Vietnam, Filip Nguyen mengungkapkan kengeriannya jelang menghadapi Timnas Indonesia dalam matchday ketiga Grup F putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, Kamis (21/3/2024) malam WIB.

Filip Nguyen tidak malu-malu menyebut Timnas Indonesia lebih unggul dibanding negaranya jelang pertandingan di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, pukul 20.30 WIB.

Bukan tanpa sebab kiper naturalisasi itu menyanyung tinggi Timnas Indonesia. Setidaknya terdapat dua faktor yang dia nilai membuat skuad Garuda lebih unggul dibanding The Golden Star Warriors.

Baca juga: Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia vs Vietnam di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Baca Juga: 3 Pemain Timnas Indonesia yang Cocok Gantikan Peran Elkan Baggott dan Jordi Amat Saat Jamu Vietnam

Faktor pertama adalah perihal keberadaan pemain keturunan yang mayoritas berkiprah di Eropa. Selain kualitas, pengalaman dan postur sang pemain juga dinilai Filip Nguyen lebih baik dibanding rekan-rekannya.

"Indonesia saat ini lebih kuat dari sebelumnya dengan sederet pemain naturalisasi," kata Filip Nguyen dikutip dari VN Express, Kamis (21/3/2024).

"Mereka semua adalah pemain yang lahir dan besar di Eropa, jadi pada dasarnya mereka punya keunggulan dibandingkan kami dari segi bentuk tubuh dan kekuatan fisik."

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong (tengah) memberikan arahan kepada pesepak bola Timnas Indonesia saat sesi latihan di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Senin (18/3/2024). Timnas Indonesia akan bertanding melawan Timnas Vietnam dalam lanjutan Grup F kualifikasi Piaa Dunia 2026 zona Asia di Stadion Gelora Bung Karno (GBK) pada Kamis (21/3/2024). ANTARA FOTO/Bayu Pratama S/aww.
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong (tengah) memberikan arahan kepada pesepak bola Timnas Indonesia saat sesi latihan di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Senin (18/3/2024). Timnas Indonesia akan bertanding melawan Timnas Vietnam dalam lanjutan Grup F kualifikasi Piaa Dunia 2026 zona Asia di Stadion Gelora Bung Karno (GBK) pada Kamis (21/3/2024). ANTARA FOTO/Bayu Pratama S/aww.

Filip Nguyen menegaskan hal itu akan sangat menyulitkan Vietnam yang diketahui cuma diperkuat satu pemain naturalisasi yang tak lain dirinya sendiri.

Selain faktor pemain keturunan, Timnas Indonesia juga disebut Filip Nguyen lebih unggul karena bakal didukung penuh oleh suporter di Stadion Utama Gelora Bung Karno.

Baca Juga: 5 Fakta Menarik Duel Timnas Indonesia vs Vietnam: Skuad Garuda Wajib Menang

Dia memprediksi puluhan ribu pendukung skuad Garuda bakal memberi tekanan hebat kepada timnas Vietnam. Hal itu dinilai bakal jadi tantangan tersendiri bagi timnya.

Baca juga: Susunan Pemain Timnas Indonesia Berdasarkan Harga Pasar Termahal, Tak Ada Rafael Struick

"Di pertandingan ini, Indonesia juga memiliki keuntungan besar karena bermain di kandang dengan dukungan hampir 80 ribu penonton," kata Filip Nguyen.

"Tekanan kepada kami akan besar, namun saya yakin Vietnam akan mengatasi tantangan ini. Kami sudah terbiasa menghadapi tim kuat, akan dapat dapat poin untuk melanjutkan perjalanan kami," tambahnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI