2 Rekor Gila Liverpool Usai Menang Agregat 11-2 di Liga Europa, Layak Jadi Favorit Juara

Rully Fauzi Suara.Com
Jum'at, 15 Maret 2024 | 13:20 WIB
2 Rekor Gila Liverpool Usai Menang Agregat 11-2 di Liga Europa, Layak Jadi Favorit Juara
Para pemain Liverpool merayakan gol ke gawang Sparta Praha pada laga Liga Europa di Anfield, Liverpool, Jumat (15/3/2024) dini hari WIB. [Oli SCARFF / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Liverpool menghancurkan tamunya dari Republik Ceko, Sparta Praha dengan skor telak 6-1 pada pertandingan laga leg kedua babak 16 besar Liga Europa 2023/2024 di Anfield, Liverpool, yang rampung Jumat (15/3/2024) dini hari WIB.

Dua dari enam gol Liverpool diciptakan Cody Gakpo, sedangkan empat sisanya dibagi ke Darwin Nunez, Bobby Clark, Mohamed Salah, dan Dominik Szoboszlai. Sparta sempat mencetak gol hiburan lewat aksi Veljko Birmancevic.

Berkat hasil ini, Liverpool berhak melaju ke babak perempat final dengan keunggulan agregat sensasional 11-2, setelah di laga leg pertama di Praha pekan lalu The Reds juga menang telak 5-1.

Liverpool asuhan Jurgen Klopp sendiri jelas membuktikan diri layak jadi favorit juara Liga Europa musim ini, dengan mereka juga masih lebar-lebar membuka peluang untuk meraih quadruple alias empat gelar sekaligus.

Baca Juga: Hasil Lengkap Liga Europa: AC Milan hingga Liverpool, Tim-tim Unggulan Melaju Mulus ke Perempat Final

Menurut catatan Opta, ini merupakan margin kemenangan terbesar Liverpool dalam dua leg pertandingan kompetisi Eropa, menyamai pencapai mereka pada kampanye 1980/1981 silam saat juga menang dengan agregat 11-2 atas klub Finlandia, OPS di pentas Piala Champions.

Rekor hebat lainnya yang ditorehakan Liverpool, The Reds sudah unggul 4-0 pada laga semalam saat pertandingan baru berjalan 14 menit.

Liverpool jadi tim tercepat yang mampu menang 4-0 dalam sebuah pertandingan di kompetisi mayor Eropa, sejak Chelsea melakukannya pada September 1971 silam di Piala Winners UEFA (sudah unggul 4-0 di menit ke-13 saat melawan Jeunesse Hautcharage).

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI