PSSI Bongkar Alasan Sumpah WNI Nathan Tjoe-A-On Terkesan Diulur-ulur

Selasa, 12 Maret 2024 | 13:28 WIB
PSSI Bongkar Alasan Sumpah WNI Nathan Tjoe-A-On Terkesan Diulur-ulur
Nathan Tjoe-A-On (Tengah) Saat Berlatih Bersama Klub Swansea City (Instagram/nathannoel)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) lewat laman resmi Timnas Indonesia, KitaGaruda.id, membongkar alasan sumpah warga negara Indonesia (WNI) Nathan Tjoe-A-On terkesan diulur-ulur.

Bek Swansea City yang kini menjalani masa peminjaman di SC Heerenveen itu telah resmi merampungkan naturalisasi usai menjalani sumpah WNI pada Senin (11/3/2024) malam WIB.

Pengambilan sumpah berlangsung di Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM (Kanwil Kemenkumham) DKI Jakarta.

Baca juga: Selebrasi Rezaldi Hehanusa usai Persib Bungkam Persija Jadi Sorotan, Tuai Banyak Pujian

Baca Juga: Kurnia Meiga Dituding Selingkuh, KDRT dan Mabuk, Ahmad Bustomi: Jadi Pesepak Bola Harus Hati-hati

Sejatinya Nathan Tjoe-A-On dijadwalkan mengambil sumpah sebagai WNI pada Desember 2023. Kala itu, ia dijadwalkan mengambil sumpah bersama pemain keturunan lainnya yakni Jay Idzes.

Lantas, mengapa Nathan baru menjalani sumpah malam tadi? Dilansir dari laman Kita Garuda, Nathan disebut cukup sibuk sehingga baru bisa mengambil sumpah pada Maret ini.

"Keadaan tersebut terjadi karena kesibukan pesepakbola berusia 22 tahun itu yang tak bisa ditinggalkan," tulis pernyataan di laman Kita Garuda.

Nathan Tjoe-A-On Saat Membela Klub Excelsior. (instagram.com/nathannoel)
Nathan Tjoe-A-On Saat Membela Klub Excelsior. (instagram.com/nathannoel)

Setelah resmi menjadi WNI, Nathan Tjoe-A-On perlu melewati satu tahap lagi yakni mengubah asosiasi dari Belanda (KNVB) ke PSSi lewat persetujuan FIFA.

Andai prosesnya bisa berlangsung tepat waktu, Nathan berpeluang untuk menjalani debut saat Timnas Indonesia menghadapi Vietnam dalam dua laga Grup F putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Baca Juga: Profil Ragnar Oratmangoen, Pemain Keturunan Muslim yang Jalani Awal Puasa Ramadan di Indonesia

Pada pertemuan pertama, Timnas Indonesia terlebih dahulu menjamu Vietnam di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Kamis (21/3/2024).

Baca juga: Profil Azhiera Adzka Fathir, Mantan Istri Kurnia Meiga yang Dulu Sempat Menjadi Model

Lima hari berselang, giliran skuad Garuda bertandang ke markas Vietnam. Laga dijadwalkan berlangsung di Stadion Nasional My Dình, Selasa (26/3/2024).

Nathan Tjoe-A-On merupakan satu dari 28 pemain yang dipanggil pelatih Shin Tae-yong untuk mengikuti pemusatan latihan atau training camp (TC) mulai 17 Maret mendatang.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI