Nadiem Amiri berhasil memperkecil jarak untuk Mainz dengan tendangan bebasnya di menit ke-31, namun Kane kembali memperlebar jarak dengan mencetak gol kedua bagi Bayern tepat sebelum jeda, berkat asist dari Goretzka.
Thomas Mueller menambah gol untuk Bayern di menit ke-47, dan gol-gol selanjutnya dari Musiala, Serge Gnabry, gol ketiga dari Kane, dan gol kedua Goretzka menutup pertandingan dengan kemenangan besar untuk Bayern.
Kekalahan ini mendorong Mainz semakin dalam ke zona degradasi di posisi ke-17 dengan 16 poin, terpaut sembilan poin dari zona aman.