Suara.com - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir memastikan PSSI terus berjuang mewujudkan impian meloloskan Timnas Indonesia U-23 untuk berkompetisi dalam ajang Olimpiade Paris 2024.
"Kami sedang terus berusaha, siapa tahu sepak bola bisa lolos ke Olimpiade Paris," kata Erick Thohir seperti dimuat Antara, Jumat (8/3/2024).
Timnas Indonesia U-23 akan berkompetisi dalam Piala Asia U-23 2024 di Qatar pada bulan April mendatang.
Jika skuad Garuda Muda bisa lolos dari penyisihan grup, lanjut dia, dan masuk delapan besar hingga empat besar, maka berpeluang lolos ke Olimpiade Paris 2034.
Baca Juga: Timnas Indonesia vs Vietnam: Bung Towel Tuntut Permainan Menyerang dari STY
"Kami sepak bola pun ingin coba mendorong suatu mimpi yang selama ini tidak terjadi," tutur Erick.
Erick mengatakan, tekad untuk meloloskan Timnas U-23 ke kompetisi olahraga tertinggi dunia itu menunjukkan bahwa PSSI memiliki mimpi-mimpi besar dan berjuang melakukan sesuatu untuk mewujudkannya.
Impian itu, kata dia, juga dijabarkan PSSI dalam cetak biru atau blueprint pengembangan prestasi sepak bola Indonesia hingga tahun 2024.
Erick mengatakan, para pemain Timnas U-23 serta pelatih sudah secara serius melakukan persiapan untuk mencetak sejarah lolos ke empat besar Piala Asia hingga masuk ke Olimpiade.
"Sejarah pertama, bisa enggak kembali lolos grup masuk ke delapan besar, sejarah kedua bisa masuk empat, sejarah ketiga ya tembus Olimpiade," ujarnya.
Baca Juga: Thom Haye Diambang Sabet Predikat Pemain Termahal ASEAN, Kalahkan 'Messi Thailand'
Ia berharap timnas bisa masuk di tiga besar Piala Asia U-23, namun jika berada dalam empat besar maka masih ada kesempatan untuk menjalani pertandingan kualifikasi lainnya.