1. Tim Pertama Lolos Championship Series

Tambahan tiga poin membuat Borneo FC tak hanya kian kokoh di puncak klasemen Liga 1 2023-2024. Namun, mereka juga dipastikan jadi tim pertama yang lolos ke championship series.
Jumlah poin Borneo FC saat ini yakni 66 dari 28 pertandingan membuat mereka secara matematis tak lagi mungkin terpental ke luar empat besar meski Liga 1 masih tersisa enam pekan lagi.
2. 17 Laga Tak Terkalahkan
![Gelandang Borneo FC, Wiljan Pluim (kiri) mendapat tekel dari pemain Persebaya Surabaya dalam laga pekan ke-28 Liga 1 2023-2024 di Stadion Batakan, Balikpapan, Kamis (7/3/2024). [Dok. Borneo FC]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2024/03/07/68142-gelandang-borneo-fc-wiljan-pluim-mendapat-tekel-dari-pemain-persebaya-surabaya.jpg)
Hasil ini turut memperpanjang rekor tak terkalahkan Borneo FC di Liga 1 2023-2024 menjadi 17 pertandingan beruntun.
Catatan itu lebih baik dua pertandingan dari rekor unbeaten di era Liga 1 yang sebelumnya diciptakan Persib Bandung pada musim 2022-2023.
3. Persebaya Gagal Menang Back-to-back
![Gelandang Persebaya Surabaya, Bruno Moreira (kanan) berebut bola dengan bek Borneo FC, Fajar Fathurrahman dalam laga pekan ke-28 Liga 1 2023-2024 di Stadion Batakan, Balikpapan, Kamis (7/3/2024). [Dok. Persebaya Surabaya]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2024/03/07/21806-gelandang-persebaya-surabaya-bruno-moreira-vs-bek-borneo-fc-fajar-fathurrahman.jpg)
Persebaya sempat memiliki asa untuk meraih kemenangan dalam laga ini sebelum kedigdayaan Borneo FC membuyarkannya pada menit-emnit akhir.
Hasil ini membuat mereka gagal mencatatkan back-to-back kemenangan atas Borneo FC di Liga 1 musim ini.
Baca Juga: 5 Fakta Menarik Jelang AC Milan vs Slavia Praha di Liga Europa, Pertemuan Perdana Kedua Tim
Sebagai informasi, sebelum Borneo FC mencatatkan 17 laga tak terkalahkan, tim terakhir yang mampu membungkam Pesut Etam adalah Persebaya Surabaya pada 3 September 2023. Saat itu, tim asal Jawa Timur membungkam Borneo FC 2-1.