Suara.com - AC Milan akan menjamu Slavia Praha pada leg pertama babak 16 besar Liga Europa 2023/2024. Berikut fakta - fakta menarik jelang Milan vs Slavia Praha di San Siro, Jumat (8/3/2024) dini hari WIB.
Milan dan Slavia Praha masih sama-sama buta kekuatan masing masing karena belum pernah bertemu sebelumnya. Ini akan menjadi pertemuan perdana kedua tim.
Rossoneri lolos ke babak 16 besar usai menyingkirkan Rennes di playoff. Pada leg pertama kontra Rennes di San Siro, Milan menang 3-0 dan kalah 2-3 di leg kedua. Milan pun menang agregat 5-3.
Baca Juga: Real Madrid vs RB Leipzig Imbang 1-1, Los Blancos Lolos ke Perempat Final Liga Champions
Baca Juga: 3 Wonderkid Timnas Indonesia yang Diwaspadai Vietnam di Kualifikasi Piala Dunia 2026
Kini menghadapi Slavia Praha, AC Milan berusaha melanjutkan tren kebangkitan, usai pekan lalu Rossoneri sukses memetik kemenangan 0-1 atas Lazio.
Sementara Slavia Praha merupakan juara Grup G. Wakil Republik Ceko itu punya kans untuk berbicara banyak di ajang Liga Europa musim ini.
Apalagi Slavia sudah melalui fase penyisihan dengan baik, usai keluar sebagai juara Grup G. Slavia juga unggul atas salah satu tim kuat asal Italia, AS Roma.
Berikut fakta - fakta menarik jelang AC Milan vs Slavia Praha di Liga Champions:
1. Ini merupakan kali pertama AC MIlan dan Slavia Praha bertemu di laga kompetitif.
Baca Juga: Deretan Pemain Kunci Vietnam yang Kemungkinan Besar Absen Lawan Timnas Indonesia
2. AC Milan telah mencetak gol dalam 23 pertandingan berturut-turut di semua kompetisi.
3. AC Milan meraih dua kemenangan dalam lima pertandingan terakhirnya di semua kompetisi.
4. Slavia Praha hanya kalah sekali dalam sepuluh pertemuan leg pertama sistem gugur Eropa terakhir mereka.
5. Slavia Praha belum pernah menang di Italia meski sudah delapan kali mencoba.