Bakal Telat Gabung TC Timnas Indonesia, Sandy Walsh Beberkan Alasannya

Arif Budi Suara.Com
Senin, 04 Maret 2024 | 12:26 WIB
Bakal Telat Gabung TC Timnas Indonesia, Sandy Walsh Beberkan Alasannya
Sandy Walsh saat memperkuat Timnas Indonesia di laga melawan Jepang pada Piala Asia 2023 (pssi.org)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sandy Walsh menjelaskan dirinya bersama Marselino Ferdinan dan Shayne Pattynama berpotensi telah gabung TC timnas Indonesia untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Diketahui Sandy Walsh, Shayne Pattynama, dan Marselino Ferdinan berkarier di Liga Belgia. Ketiga pemain itu diharapkan terbang ke Indonesia bersama.

"Saya berharap berangkat bersama Marselino dan Pattynama ke Jakarta," ucap Sandy Walsh di YouTube pribadinya.

Namun, ketiga pemain itu berpotensi terlambat. Sebab, jadwal pertandingan di Liga Belgia mepet dengan rencana TC skuad Garuda.

Baca Juga: Shin Tae-yong Panggil Jay Idzes ke Timnas Indonesia, Simak Tanggal Kedatangannya

Adapun Sandy Walsh dan Shayne Pattynama bakal menjalani laga terakhir pada 17 Maret. Sedangkan Marselino sehari sebelumnya 16 Maret.

Di sisi lain, Shin Tae-yong meminta para pemain skuad Garuda kumpul 17 Maret. Maka dari itu, tiga nama itu berpotensi terlambat untuk gabung TC timnas Indonesia.

"Pertandingan terakhir itu 17 Maret di Belgia. Lalu terbang pada 18 Maret, mungkin saya akan tiba di Jakarta pada 19 Maret," kata Sandy Walsh.

"Kemudian kita lawan Vietnam pada 21 (Maret) di SUGBK. Itu akan jadi jadwal yang padat dan sulit, jadi saya harus memanfaatkan istirahat dengan baik," imbuhnya.

Adapun timnas Indonesia bakal menjalani dua pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Vietnam pada 21 dan 26 Maret 2024 mendatang.

Baca Juga: Media Vietnam Panik Shin Tae-yong Bakal Boyong Banyak Pemain Naturalisasi dari Eropa, Ungkit Kekalahan di Piala Asia

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI