Media Vietnam Iri, Timnas Indonesia Naik Jet Pribadi di Kualifikasi Piala Dunia

Arief Apriadi Suara.Com
Jum'at, 01 Maret 2024 | 20:35 WIB
Media Vietnam Iri, Timnas Indonesia Naik Jet Pribadi di Kualifikasi Piala Dunia
Timnas Indonesia siap ukir sejarah di Gelora Bung Karno dalam Kualifikasi Piala Dunia 2026 (pssi.org)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Media Vietnam, Soha, menyoroti rencana Timnas Indonesia untuk menumpang pesawat jet pribadi saat bertandang ke markas negara mereka di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia pada Maret mendatang.

Timnas Indonesia dan Vietnam akan bentrok dua laga beruntun di Grup F putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Pada leg pertama, skuad Garuda akan menjamu Vietnam di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta pada 21 Maret mendatang.

Baca juga: Bek Timnas Indonesia U-23 Jadi Sorotan, Cuma Nonton saat Timnya Kebobolan

Baca Juga: 3 Tim Tolak Lepas Pemain ke Timnas Indonesia U-23 Termasuk Persija, PSSI Colek Petinggi Klub

Sementara leg kedua akan berlangsung di markas The Golden Star Warriors di Stadion Nasional My Dinh, Hanoi pada 26 Maret 2024.

Manajer Timnas Indonesia, Sumardji menyebut tim Merah Putih akan bertolak ke Vietnam pasca leg pertama menggunakan jet pribadi.

Di sisi lain, Timnas Vietnam diklaim cuma akan menggunakan pesawat komersial biasa yang membuat durasi perjalanan mereka diprediksi lebih lama dibanding lawannya.

Timnas Vietnam yang didominasi pemain muda dalam Piala Asia 2023 (the-afc.com)
Timnas Vietnam yang didominasi pemain muda dalam Piala Asia 2023 (the-afc.com)

"Timnas Indonesia mendapat keistimewaan di rangkaian laga melawan Vietnam di Kualifikasi Piala Dunia 2026,” tulis Soha dikutip pada Jumat (1/3/2024).

"Ketua Umum PSSI Erick Thohir telah memastikan skuad Timnas Indonesia diberikan yang terbaik. Timnas Indonesia dibekali pesawat khusus selama menjalani Kualifikasi Piala Dunia 2026."

Baca Juga: 5 Pemain Naturalisasi yang Berhasil Bawa PSBS Biak Promosi Ke Liga 1, Ada 3 Eks Timnas Indonesia

Terlepas dari perbedaan transportasi yang digunakan, dua laga back-to-back di Grup F sangat penting bagi kedua negara dalam misi lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Baca juga: Shin Tae-yong Panggil 27 Pemain Timnas Indonesia untuk Lawan Vietnam di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Ini Bocorannya

Timnas Indonesia saat ini menduduki urutan buncit alias peringkat keempat Grup F dengan koleksi satu poin dari dua pertandingan.

Sementara Vietnam menduduki urutan kedua dengan tiga poin dari dua laga. Posisi puncak ditempati Irak dengan enam poin, sementara Filipina diurutan ketiga dengan satu poin.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI