Suara.com - Pelatih baru Filipina, Tom Saintfiet bak memandang remeh timnas Indonesia dalam Kualifikasi Piala Dunia 2026. Sebab, ia hanya menyebut Irak serta Vietnam yang menjadi pesaing The Azkals.
Filipina berada satu grup dengan timnas Indonesia, Irak, dan Vietnam di babak kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Dari dua pertandingan yang sudah dilakoni, Filipina meraih kekalahan atas Vietnam. Mengejutkannya The Azkals sukses menahan imbang timnas Indonesia.
Meski begitu, Federasi Sepak Bola Filipina (PFF) justru menunjuk pelatih baru. Michael Weiss digantikan oleh Tom Sainfiet.
Baca Juga: Jelang Lawan Timnas Indonesia, Pelatih Vietnam Blak-blakan Pemainnya Bak Atlet Judo
"Federasi Sepak Bola Filipina menyambut pelatih timnas pria baru Tom Saintfiet. Dia akan memimpin tim di Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Irak pada Maret 2024 mendatang," tulis laporan tersebut.
Juru taktik asal Brasil ini bertekad membawa Filipina lolos ke fase berikutnya. Ia bahkan mengetahui peta persaingan di grup.
Akan tetapi, timnas Indonesia seperti tidak masuk dalam daftarnya. Hanya Irak serta Vietnam yang dianggap sebagai rival.
"Dalam jangka pendek, kami ingin menciptakan tim yang masih percaya pada peluang untuk menjadi dua teratas (grup Kualifikasi Piala Dunia 2026)," ucap Saintfiet dikutip dari ESPN.
"Kami tertinggal dua poin dari Vietnam. Kami perlu mencuri poin dari Irak," sambungnya.
Mantan pelatih Gambia ini mengatakan sudah berbicara dengan pemain The Azkals jelang Kualifikasi Piala Dunia 2026.
"Saya harus melihat pemain mana yang tersedia. Kami berbicara dalam beberapa bulan terakhir dengan banyak pemain. Pemain yang sudah pernah bermain dan beberapa nama diharapkan debut melawan Irak," ujar Saintfiet.
"Jika semua orang setuju dan percaya pada proyek ini. Saya yakin kami siap bersaing yang terbaik di Asia dan akan berada di sana pada tahun 2027 untuk Piala Asia," pungkasnya.