Hingga menit ke-70, tiga pemain Persebaya telah diganjar kartu kuning. Mereka adalah Mikael Tata (17'), Arief Catur (52') dan Muhammad Iqbal (64').
Pada menit ke-80, PSM Makassar hampir mencetak gol memanfaatkan kemelut di depan gawang. Victor Mansaray melepaskan tembakkan di dalam kotak penalti tetapi bola cuma membentur tiang kiri gawang.
Di sisa waktu, kedua tim masih coba saling menyerang kendati intensitas permainan terlihat menurun di mana lebih banyak pelanggaran yang dihasilkan alih-alih peluang berbahaya. Skor 0-0 pun bertahan hingga bubaran.