Tak lama berselang, giliran pemain Jepang Kenzo Nambu yang mengancam gawang Persebaya Surabaya.
Kenzo melepaskan tembakkan keras dari luar kotak penalti, tetapi bola masih bisa diamankan dengan sempurna oleh kiper Andhika Ramadhani.
PSM Makassar terus menggempur pertahanan Persebaya hingga pada menit ke-26, Muhammad Arfan turut menciptakan peluang berbahaya.
Dia melepaskan tembakkan keras dari luar kotak penalti, tetapi upaya itu lagi-lagi belum membuahkan hasil.
Persebaya tak tinggal diam mendapat tekanan dari PSM, tim asuhan Paul Munster menciptakan peluang berbahaya lewat Bruno Moreira.
Bruno hampir mencetak gol lewat aksi individu menggocek beberapa lini belakang PSM di kotak penalti sebelum melepaskan tembakkan keras. Namun, bek PSM Yuran Fernandes dengan sigap memblok tendangan tersebut.
Jelang berakhirnya babak pertama, kedua tim mulai terlihat menurunkan tempo permainan hingga skor 0-0 pun tak berubah hingga turun minum.
Di babak kedua, laga masih berlangsung sengit. Hingga menit ke-60, belum ada gol yang diciptakan kedua tim.
Baca Juga: 2 Kekuatan Mengerikan Persebaya yang Diwaspadai Pelatih PSM Makassar
Tak jauh beda dengan babak pertama, pertandingan berjalan panas di babak kedua. Pelanggaran demi pelanggaran diciptakan para pemain dari kedua kesebelasan.