Suara.com - Pelatih Persikabo 1973 Aji Santoso berharap anak asuhnya bisa tampil lebih baik dan membawa pulang poin, saat bertandang ke markas Madura United FC, dalam lanjutan pekan ke-26 BRI Liga 1 2023/24 di Stadion Gelora Bangkalan, Senin (26/2/2024) malam WIB.
Sebelumnya Laskar Padjajaran dibekuk Borneo FC Samarinda dengan skor 3-2. Meski kalah, Aji melihat anak asuhnya tampil bagus dengan menciptakan sejumlah peluang. Untuk itu ia berharap Dimas Drajad dkk bisa main lebih baik lagi.
"Pemain kami cukup siap menghadapi Madura United, setelah melawan Borneo FC kami sudah melakukan evaluasi, mudah-mudahan di pertandingan ini kami tampil lebih bagus lagi. Kita lihat lawan Borneo FC sayang banyak peluang tapi tidak terjadi gol, tapi mudah-mudahan untuk melawan Madura United ini kami bisa tampil lebih bagus dan bisa dapatkan poin," ungkap Aji seperti dikutip dari Liga Indonesia Baru.
Baca Juga: Tekuk Chelsea, Virgil van Dijk Antar Liverpool Juara Carabao Cup
Baca Juga: 2 Calon Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia antar Tiga Poin untuk Klubnya
Aji mengaku telah mengingatkan para pemain untuk bisa lebih efektif dalam memaksimalkan peluang, mengingat sisa laga musim ini ibarat laga final demi lolos dari jerat degradasi.
"Sebenarnya pertandingan kemarin anak- anak tampil bagus, tidak ada masalah, banyak peluang, hanya saja peluang itu tidak dimaksimalkan dengan baik. Untuk itu sembilan pertandingan ini setiap laga adalah final, kami harus mendapatkan poin, baik itu satu atau tiga," jelasnya.
Sementara itu pemain belakang Didik Wahyu mengungkapkan telah melakukan persiapan dengan matang, dan berjanji bakal tampil mati-matian di sisa laga musim ini.
"Untuk persiapan kami sendiri sudah mempersiapkan sebaik mungkin, di sisa pertandingan ini kami pasti mati-matian karena sisa pertandingan ini sangat penting dan seperti laga final buat kami," ujar Didik.
Baca Juga: Timnas Indonesia Bisa Bikin Pelatih Vietnam Dipecat usai Kualifikasi Piala Dunia 2026