Suara.com - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, bersama keluarganya telah merayakan keberhasilan skuad Merah Putih yang sukses lolos ke babak 16 besar Piala Asia 2023. Di sisi lain, PSSI justru terkesan cuek dengan pencapaian ini.
Melalui akun media sosialnya, Shin Tae-yong membagikan momen-momen perayaan keberhasilan Timnas Indonesia itu bersama keluarganya. Ada beberapa foto yang menangkap kebahagiaan itu.
Shin Tae-yong membagikan foto dirinya membawa kue. Dia ditemani oleh kedua anaknya Shin Jae-won dan Shin Jae-Hyuk. Ada pula istri sang pelatih, Cha Young-ju, di tengah momen perayaan tersebut.
Selain itu, pelatih asal Korea Selatan itu dan keluarganya juga menyempatkan berlibur dengan bermain ski di padang salju. STY berterima kasih kepada sejumlah pihak yang membantunya belajar bermain ski.
Baca Juga: Shin Tae-yong Mode Pencari Bakat, Keliling Belanda Cari 'Harta Karun' untuk Timnas Indonesia
“Menghabiskan masa liburan di Korea Selatan. Perjalanan keluarga untuk merayakan kelolosan Timnas Indonesia ke babak 16 besar Piala Asia 2023,” bunyi caption dalam unggahan Shin Tae-yong.
“Kembali bermain ski dalam 25 tahun dan itu sangat menyenangkan. Terima kasih Direktur Choi Im-hyun dari Universitas Nasional atas pelatihan ski. Terima kasih kepada Jaydeling karena selalu memberiku kue untuk acara-acara bagus,” imbuhnya.
Tentu saja, perayaan yang dilakukan Shin Tae-yong bersama keluarganya setelah membawa Timnas Indonesia lolos ke babak 16 besar Piala Asia 2023 untuk pertama kali dalam sejarah ini membuat publik tersentuh.
Pasalnya, di tengah perayaan ini, netizen justru menyoroti sikap PSSI yang terkesan cuek saja dengan pencapaian bersejarah yang diukir Asnawi Mangkualam dan kawan-kawan di Piala Asia 2023 itu.
Hal ini karena tidak ada agenda seremoni apa pun yang dilakukan oleh PSSI. Tentu saja ini berbeda ketika Timnas Indonesia U-23 meraih medali emas SEA Games 2023 yang dilakukan secara gegap gempita.
Baca Juga: Mental Juara! Ini Modal Besar Timnas Indonesia untuk Menggila di Piala Asia U-23 2024
“Di Konoha tidak ada penyambutan sama sekali. Padahal sejarah meloloskan (Timnas Indonesia) pertama kali dalam sejarah,” bunyi komentar netizen.
Padahal, salah satu kelompok suporter Timnas Indonesia, La Grande Indonesia, sempat menyerukan perayaan keberhasilan skuad Garuda itu dengan berbondong-bondong ke Bundaran HI.
Momen ini tepatnya setelah para suporter mendukung perjuangan Timnas Indonesia U-20 yang beruji coba melawan Thailand U-20 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jumat (26/1/2024).
“Alerta, meriahkan curva pada pertandingan ini. Setelah match, kita meluncur ke Bundaran HI. Rayakan,” tulis La Grande Indonesia lewat story Instagramnya, Jumat (26/1/2024).
Kontributor: Muh Faiz Alfarizie