Suara.com - Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak sudah temukan kelemahan Barito Putera menjelang pertandingan di pekan ke-25 Liga 1 Indonesia, Kamis besok.
Menurut Hodak, setelah meninjau beberapa pertandingan terakhir Barito Putera melalui video, timnya berhasil mengidentifikasi kekuatan dan titik lemah lawan.
Hodak menyoroti bahwa kekuatan utama Barito Putera terletak pada lini depan yang tajam, sementara kelemahannya terdapat pada lini belakang yang dapat dieksploitasi.
BACA JUGA: Bhayangkara FC Diprediksi Mengamuk di STIK, Risto Vidakovic Tegaskan PSS Sleman Bisa Lebih Ganas
Baca Juga: BRI Liga 1: Jelang Hadapi PS Barito Putera, Persib Bandung Fokus Latihan Pemulihan Skuad
Harapannya, para pemain Persib dapat memaksimalkan kelemahan ini untuk meraih hasil positif dalam pertandingan tersebut.
"Dari sisi penyerangan mereka merupakan tim bagus. Tapi secara pertahanan, mereka masih ada kesalahan," jelas Bojan dikutip dari laman resmi klub, Rabu.
Meski telah melakukan analisis mendalam terhadap kekuatan lawan, Hodak tetap yakin bahwa pertandingan tidak akan berjalan mudah, terutama karena pertandingan akan berlangsung di kandang Barito Putera.
Mantan pelatih PSM Makassar ini menekankan pentingnya kewaspadaan terhadap serangan balik lawan serta menghindari memberikan peluang bagi lawan untuk menciptakan kesempatan.
Baca Juga: Ingin Manfaatkan Laga Tandang, Persib Bidik Tiga Poin Saat Hadapi Barito Putera di Bantul
Pertandingan antara Persib Bandung dan Barito Putera dijadwalkan akan berlangsung di Stadion Sultan Agung, Bantul, pada Jumat (23/2) mendatang.
Harus dicatat bahwa Barito Putera akan bermarkas sementara di Stadion Agung Bantul hingga akhir musim ini, karena Stadion Demang Lehman di Martapura, Kalimantan Selatan, sedang menjalani proses renovasi.