Suara.com - Shin Tae-yong dikabarkan masuk ke dalam daftar opsi pelatih Timnas Korea Selatan setelah Jurgen Klinsmann dipecat.
Tersingkirnya Korea Selatan di babak semifinal Piala Asia 2023 menjadi sebab Federasi Sepak Bola Korea (KFA) memutuskan kerja sama mereka dengan Klinsmann.
Dikutip dari media Korea Chosun, KFA berpeluang merekrut pelatih lokal sebagai pengganti Klinsmann. Sejauh ini terdapat empat nama, salah satunya pelatih Indonesia Shin Tae Yong.
Namun Shin Tae-yong tidak sendiri. Dikabarkan ada beberapa nama pelatih lainnya yang bisa menjadi pesaingnya.
Baca Juga: Ikuti Langkah Persija, Borneo FC Resmi Tak Lepas Pemainnya ke Timnas U-23
1. Hong Myung Bo
Hong Myung Bo merupakan senior Shin Tae-yong saat masih aktif bermain dulu dan rekan satu tim di Timnas Korea Selatan.
Pelatih berusia 55 tahun itu saat ini menukangi klub K League 1, Ulsan Hyundai. Di sana ia meraih sukses besar dengan mengantarkan Ulsan Hyundai menjuarai K League 1 dua musim beruntun (2022 & 2023).
Peluang Myung Bo untuk menjadi pelatih Korea Selatan terbuka karena ia pernah menjabat sebagai pelatih Korea Selatan pada Juni 2013 hingga Juli 2014.
2. Hwang Sun-hong
Baca Juga: Terapkan Standar Tinggi, Seleksi Pemain Timnas Indonesia U-16 Dinilai Cukup Ketat
Rekan satu angkatan Hong Myung Bo ini juga punya rekam jejak mentereng sebagai pelatih lokal Korea. Hwang Sun-hong kini melatih Korea Selatan U-23.
Ia dikontrak sejak September 2021 dan akan berakhir pada Agustus 2024. Hwang Sun-hong sukses membawa Korea U-23 meraih medali emas di Asian Games 2022.
Bukan tidak mungkin hasil positif yang diberikan buat timnas kelompok umur membuat KFA mempromosikan Hwang Sun-hong menjadi pelatih Timnas Senior.
3. Kim Do Hoon
Rekan satu angkatan Shin Tae-yong saat aktif bermain sebagai pesepakbola ini juga dikabarkan masuk daftar opsi pelatih Timnas Korea Selatan.
Sebagai pelatih ia punya rekam jejak impresif. Ia pernah membawa Ulsan Hyundai menjuarai Piala FA Korea dan Liga Champions Asia, kemudian membawa Lion City Sailors juara Liga Singapura.
Kim Do Hoon juga pernah punya pengalaman di timnas Korea saat menjadi asisten pelatih Korea Selatan U-20 pada 2014.
Kontributor: Aditia Rizki