Suara.com - Persebaya akan menghadapi 2 laga tandang di kandang orang di laga BRI Liga 1. Ada 2 laga tandang berturut-turut yang akan dihadapi persebaya.
Pelatih Persebaya Surabaya Paul Munster optimis bisa melewat laga itu dengan kemenangan.
Dikutip dari laman resmi Liga Indonesia, Senin, Munster menjelaskan Persebaya Surabaya berambisi melanjutkan tren positif yang sudah mereka torehkan sebelumnya.
BACA JUGA: Shin Tae-yong Bersaing dengan Legenda Man United untuk Kursi Pelatih Timnas Korea Selatan
"Bagi saya itu hal yang dinantikan bagi tim, bagaimana kami bertanding tandang tapi dengan mental yang sama saat bertanding di kandang," tegas Munster.
Diketahui pada dua laga sebelumnya, Bruno Moreira serta kolega sukses mengemas empat poin ketika menahan jmbang Persis Solo dan menaklukkan Bhayangkara FC.
Baca Juga: Tatap Dua Laga Away Beruntun di BRI Liga 1, Paul Munster Bangun Mental Baja Persebaya
Berbekal pengalaman bersama Bhayangkara FC selama tiga musim, pelatih berkebangsaan Irlandia Utara itu tidak merasa kesulitan untuk menghadapi laga tandang yang akan dijalani.
"Yang jelas saya sudah pernah ke Indonesia sebelumnya. Jadi saya tahu bagaimana rasanya ketika Anda pergi dan memainkan pertandingan tandang. Jadi bagi saya, itu bukan hal baru," jelas Munster.
BACA JUGA: Fakta Legolas Rompies, Putra Vincent Rompies yang Jago Main Bola
Skuad Bajul Ijo pertama-tama akan bertandang ke markas Persita Tangerang pada pekan ke-25 Liga 1 Indonesia di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Jumat (23/2).
Berselang lima hari, Persebaya Surabaya harus terbang ke Kalimantan untuk melakoni pekan ke-26 Liga 1 Indonesia dijamu PSM Makassar di Stadion Batakan, Balikpapan, Rabu (28/2).
Kini Persebaya Surabaya tengah berusaha bangkit di klasemen sementara Liga 1 Indonesia setelah menempati posisi ke-12 dengan total raihan 30 poin dari 24 pertandingan.