"Isu ini bukan hanya terjadi kepada Persija atau Dewa United. Saya pikir federasi dan pihak klub harus bekerja sama untuk bisa mencari apa yang terbaik bagi pengembangan talenta muda," jelasnya.
"Kita harus berkomunikasi, kita harus berbicara karena talenta-talenta muda ini pergi ke timnas dua minggu dan menghilang selama dua bulan."
"Kami harus berbicara dan sepakat, kita harus berkomunikasi bagaimana, dan saya pikir itu adalah yang terbaik bagi para pemain," jelasnya.
Di Piala Asia U-23 2034, Timnas Indonesia U-23 berada di Grup A bersama tuan rumah Qatar, Yordania, dan Australia. Garuda Muda ditargetkan bisa lolos ke babak delapan besar.