Sedang Berusaha Bangkit di BRI Liga 1, Persija Malah Kehilangan Bek Andalan Karena Cedera

Selasa, 13 Februari 2024 | 14:28 WIB
Sedang Berusaha Bangkit di BRI Liga 1, Persija Malah Kehilangan Bek Andalan Karena Cedera
Bek Persija Jakarta, Hansamu Yama Pranata. (dok.Ligaindonesiabaru)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bek Persija Jakarta, Hansamu Yama Pranata belum bisa mengikuti sesi latihan di masa jeda BRI Liga 1 2023/2024. Padahal, tim berjuluk Macan Kemayoran itu sedang berusaha buat bangkit memperbaiki posisi klasemen.

Kehilangan Hansamu Yama tentu akan membuat lini belakang Persija jadi minim pilihan. Pelatih Thomas Doll akan kesulitan melakukan otak-atik formasi jika dibutuhkan.

Hansamu Yama tak bisa berlatih reguler karena mengalami cedera saat melawan Borneo FC pada pekan ke-24 Liga 1 2023/2024 (6/2/2024). Ketika itu, ia ditarik keluar diganti Rizky Ridho pada menit ke-36 setelah kesakitan.

Baca Juga: 5 Fakta Menarik Jelang Duel RB Leipzig vs Real Madrid di Babak 16 Besar Liga Champions

Baca Juga: 2 Syarat Lionel Messi Bisa Hadapi STY dan Timnas Indonesia di Olimpiade 2024

Dokter Persija, Ikhsan Eka Putra mengatakan bahwa Hansamu mengalami cedera pada lutut kirinya. Pemain asal Mojokerto itu masih dalam pantauan pihak medis.

Tidak dijelaskan berapa lama yang dibutuhkan Hansamu dalam masa pemulihan. Jika lama tentu akan merugikan tim kesayangan Jakmania itu.

“Hansamu punya keluhan pada lutut kirinya, sekarang dia masih dalam proses pemeriksaan lebih lanjut di RS Eka Hospital. Doakan bukan hal yang serius,” kata Ikhsan dilansir dari laman resmi klub, Selasa (13/2/2024).

Bukan cuma Hansamu, sayap asal Filipina, Oliver Bias juga mengalami masalah kesehatan. Ia mengalami demam sehingga terpaksa absen latihan hingga Senin (12/2/2024).

Persija saat ini menduduki posisi sembilan klasemen sementara Liga 1 2023/2024. Andritany Ardhiyasa dan kawan-kawan sudah mengemas 32 poin dari 24 laga.

Baca Juga: TC di Dubai, Timnas Indonesia U-23 Bakal Jajal Kekuatan 3 Negara Timur Tengah

Tersisa 10 pertandingan Liga 1 lagi untuk Persija bisa menembus empat besar alias Championship series. Butuh kerja keras bagi Persija agar target itu tercapai.

Pasalnya, Persija kalah 9 poin dari Bali United di peringkat keempat. Tim asal Ibu Kota Jakarta tidak boleh kehilangan poin lagi sambil berharap tim-tim di atas mereka terpeleset.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI