Masih Terus Berkubang di Zona Degradasi, Arema FC Resmi Depak Fernando Valente

Rully Fauzi Suara.Com
Jum'at, 09 Februari 2024 | 16:52 WIB
Masih Terus Berkubang di Zona Degradasi, Arema FC Resmi Depak Fernando Valente
Eks pelatih Arema FC, Fernando Valente. [dok. Liga Indonesia Baru]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Sebagai informasi, Fernando Valente ditunjuk sebagai arsitek skuad Arema FC pada Agustus 2023. Namun, performa tim yang diperkuat oleh Dedik Setiawan itu belum mampu keluar dari zona degradasi hingga saat ini.

Tercatat, Arema FC yang sudah melakoni 24 kali pertandingan, hanya mampu mengantongi lima kali kemenangan, delapan kali hasil imbang dan 13 kali kalah.

Arema FC kini masih ada di zona merah di peringkat ke-16 tabel klasemen Liga 1 2023/2024 dengan raihan 21 poin, masih berjarak lima angka dari zona aman.

BACA JUGA: Jenuh di Liverpool Cuma Alibi, Jurgen Klopp Pada Akhirnya akan Mendarat di Bayern Munich

Fernando Valente merupakan pelatih asal Portugal berusia 64 tahun. Valente pernah menjadi pelatih Liga 2 Portugal, Paredes, pada 2001/2002 dan 2009/2012. Selain itu juga pernah menjadi pelatih S.C. Espinho, Desportivo Aves, C.D. Santa Clara dan Varzim S.C. pada Liga Portugal.

Valente juga berpengalaman untuk membesut klub asal Ukraina, Shakhtar Donetsk B pada 2019/2021. Klub terakhir yang diarsiteki ayah pemain Persebaya Ze Valente tersebut adalah Estoril U-23 di kompetisi Portugal.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI