Suara.com - Shin Tae-yong berpamitan setelah mengantar Timnas Indonesia berlaga di ajang Piala Asia 2023 di Qatar. Timnas sendiri terhenti di babak 16 besar ajang tersebut setelah disingkirkan Australia.
Namun, Shin Tae-yong berpamitan bukan untuk meninggalkan kursi pelatih kepala Timnas Indonesia, melainkan mencari pemain keturunan yang hendak dinaturalisasi.
berbicara pada hari Selasa (6/2/2024), Shin Tae-yong mengatakan dirinya hendak melanglang buana ke sejumlah negara, terutama Belanda, untuk mencari pemain berdarah Indonesia tapi juga berkualitas.
Ia mengatakan, fokusnya saat ini adalah mencari pemain keturunan Indonesia di negeri lain, yang berposisi sebagai penyerang.
Baca Juga: Naturalisasi Maarten Paes Lanjut Meski Terganjal Aturan FIFA, Apa Alasan PSSI?
Hal ini, kata dia, untuk menambal kelemahan mendasar Timnas Indonesia yang terekspose saat Piala Asia 2023, yakni kesulitan mencetak gol.
Para penyerang Timnas Indonesia pada ajang itu, seperti Dimas Drajad, Dendy Sulistyawan, Hokky Caraka, Rafael Struick, dan Ramadhan Sananta, gagal menunjukkan kinerja memuaskan.
"Komposisi penyerang masih jadi masalah. Saya sudah berdikusi dengan Pak Erick, supaya dapat pemain baru yang lebih kuat," kata Shin Tae-yong.
Ketua Umum PSSI Erick Thohir sendiri mengakui, pentingnya menemukan solusi untuk memaksimalkan lini serang timnas.
"Kita butu 'goal getter' yang mampu mencetak gol dengan efisien," kata Erick Thohir.
Baca Juga: Proses Naturalisasi Bermasalah, Maarten Paes Terancam Gagal Perkuat Timnas Indonesia
Shin Tae-yong sendiri sudah sejak lama berkomitmen memperkuat skuad dengan bakat-bakat baru.
"Mungkin saya akan ke Belanda atau negara mana pun utnuk mencari pemain berdarah Indonesia. Itu salah satu solusi," kata dia.