Suara.com - Salah satu stadion terbesar di Asia Tenggara, Stadion Shah Alam akan dirobohkan. Stadion ini ada di Malaysia dan menjadi saksi bisu 2 pemain Timnas Indonesia ini bersinar.
Stadion tersebut menjadi tempat di mana Bambang Pamungkas dan Elie Aiboy mencetak prestasi besar dengan meraih tiga gelar juara bersama Selangor FC pada 2005.
Keduanya menjadi idola utama di mata publik Stadion Shah Alam. Selain itu, Andik Vermansyah juga pernah menjadi bintang Selangor FC.
BACA JUGA: Bakal Disukai Shin Tae-yong, Amunisi Terbaru Timnas Indonesia Bisa Main di 3 Posisi Berbeda
Dibangun pada tahun 1990, stadion ini pertama kali dibuka untuk umum empat tahun setelahnya.
Awalnya memiliki kapasitas hingga 80 ribu penonton, Stadion Shah Alam menjadi salah satu stadion terbesar di dunia.
Dalam konteks ini, stadion ini memiliki dua fakta menarik, salah satunya adalah menjadi saksi kengerian beberapa pemain timnas Indonesia.
Stadion Shah Alam dijadwalkan untuk dibongkar, seperti yang dilaporkan oleh Sinar Harian.
BACA JUGA: Mengulas Dahsyatnya Semen Padang, Semifinalis Liga 2 yang Berpotensi Kembali ke Kasta Tertinggi
Baca Juga: Media Vietnam Soroti 2 Faktor Timnas Indonesia Sulit Dikalahkan di Kualifikasi Piala Dunia 2026
Proses pembongkaran ini direncanakan secara manual dan diperkirakan akan memakan waktu hingga Juni 2025.