Sebagai kapten Timnas U-23 sejak SEA Games 2023 dan Kualifikasi Piala Asia U-23 2024, Rizky tetap menjadi pemain kunci di sektor pertahanan bagi Shin Tae-yong.
Ia berpotensi berduet dengan Elkan Baggott atau Justin Hubner pada Piala Asia U-23 2024 mendatang.
3. Ernando Ari
Shin Tae-yong diyakini akan mengandalkan Ernando Ari Sutaryadi sebagai kiper utama Timnas Indonesia U-23 di Piala Asia U-23 2024.
Pilihan utama pelatih dalam berbagai event terakhir, Ernando menggusur kiper-kiper senior di Piala Asia 2023, termasuk Nadeo Argawinata dan Syahrul Trisna yang absen karena cedera.
Peran penting Ernando telah terlihat sejak Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Kontributor : Imadudin Robani Adam