"Saya juga dekat pada para pemain kadang-kadang saya WA, saya justru tipe pemimpin yang mengapresiasi tim, mendorong tim supaya sukses karena saya yakin kesuksesan sayapun karena tim, bukan pribadi," ucapnya.
Erick Thohir tidak bisa memberikan jaminan semua pemain yang dipanggil STY bisa bergabung ke Timnas Indonesia. Namun, ia memastikan pihaknya berusaha maksimal supaya keinginan skuad Garuda full team terlaksana.
"Garansi tidak mungkin, tapi kita mendorong 110% pemain itu bisa gabung, bagaimana caranya gitu. Karena sekarang ada juga bursa transfer beberapa pemain," ceritanya.
"Elkan dari Ipswich Town FC ke Bristol Rovers, kita lihat Elkan main terus nggak? Kita mesti ada pendekatan. (Pratama) Arhan pindah ke Korea Selatan, tidak pernah tersirat saya ingin menggagalkan misi manapun," tutupnya.
Shin Tae-yong dan Erick Thohir tengah disorot, buntut dari polemik perpanjangan kontrak. Kabar terbaru keduanya saling unfollow di Instagram meski kini sudah di follow lagi.
Adapun kontrak Shin Tae-yong bersama Timnas Indonesia berakhir pada Juni 2024. Erick Thohir ingin melihat STY mencapai target bersama Timnas Indonesia U-23 terlebih dahulu sebelum bicara perpanjang kontrak.
Sesuai kesepakatan Shin Tae-yong diminta membawa Timnas Indonesia lolos dari fase grup Piala Asia U-23 2024. Sementara satu target lagi sudah terpenuhi yaitu meloloskan Timnas Indonesia ke babak 16 besar Piala Asia 2023.