Suara.com - Persija Jakarta kembali melakoni laga uji coba dalam rangka mempersiapkan diri menuju BRI Liga 1 2023/24. Tetangga asal Tangerang, Persita, menjadi lawan Macan Kemayoran kali ini.
Latih tanding itu tersaji di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Minggu (28/1/2024) sore lalu, dengan hasil akhir imbang 2-2.
Dua gol yang berhasil menodai gawang Persita berasal dari aksi gelandang asal Jepang, Ryo Matsumura dan juru gedor dari Brasil, Gustavo Almeida.
Baca Juga: Akui Ditawar Negara Lain, Shin Tae-yong Pilih Setia dengan Timnas Indonesia
Sebelumnya, Macan Kemayoran menjalani laga uji coba vs kontestan Liga 3, Dejan FC, di Nirwana Park, Bojongsari, pada Minggu (21/1). Laga berakhir dengan skor 7-1 berkat gol Maciej Gajos, Ryo Matsumura (1), Aji Kusuma (2), dan Gustavo (3).
Rangkaian uji coba itu sebagai langkah persiapan tim untuk kembali mengorbit di BRI Liga 1 kontra Borneo FC Samarinda di Stadion Batakan, Balikpapan, Selasa (6/2/2024), pukul 19.00 WIB.
"Ini jadi sebuah laga pemanasan sebelum lawan Borneo FC. Setiap kekurangan di lagi akan segera dibenahi," ujar pelatih Persija, Thomas Doll seperti dikutip dari Liga Indonesia Baru