Daftar Pemain Timnas Indonesia Senior yang Mungkin Tak Diizinkan Klubnya Tampil di Piala Asia U-23 2024

Irwan Febri Suara.Com
Senin, 29 Januari 2024 | 14:00 WIB
Daftar Pemain Timnas Indonesia Senior yang Mungkin Tak Diizinkan Klubnya Tampil di Piala Asia U-23 2024
Gelandang Australia, Jackson Irvine melepaskan tembakkan yang menjadi gol setelah bola terbentur kaki bek Timnas Indonesia, Elkan Baggott dalam laga babak 16 besar Piala Asia 2023 di di Stadion Jassim bin Hamad di Doha pada 28 Januari 2024. Giuseppe CACACE / AFP.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

2. Elkan Baggott

Shin Tae-yong juga besar kemungkinan akan kesulitan membawa Elkan Baggott ke Piala Asia U-23 2024 yang masih harus membela Ipswich Town.

Meski Elkan Baggott bukan pilihan utama di klubnya, dirinya kerap masuk dalam daftar pemain. Dengan jadwal padat Ipswich Town yang tengah berebut tiket promosi ke Premier League, ada kemungkinan ia tak mendapat izin untuk tampil di Piala Asia U-23 2024.

3. Pratama Arhan

Nasib Rizky Ridho dan Elkan Baggott diyakini juga akan menerpa Pratama Arhan sehingga dirinya tak bisa tampil di Piala Asia U-23 2024.

Ada kemungkinan klub Pratama Arhan, Suwon FC, tak melepasnya. Apalagi, bek kiri berusia 22 tahun itu baru bergabung klub kasta teratas Korea Selatan itu pada musim 2024 ini.

4. Marselino Ferdinan

Shin Tae-yong jelas akan makin kelimpungan di Piala Asia U-23 2024 mendatang dengan adanya kemungkinan Marselino Ferdinan absen dari ajang tersebut.

Gelandang berusia 19 tahun itu diyakini akan sulit mendapat izin dari klubnya, KMSK Deinze, mengingat klubnya juga dihadapkan pada jadwal padat dalam perjuangannya promosi ke kasta teratas.

Baca Juga: Daftar Pemain Timnas Indonesia Senior yang Bisa Tampil di Piala Asia U-23 2024

5. Ramadhan Sananta

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI