Kesempatan Witan untuk kembali ke Qatar juga terbuka lebar. Diyakini, Bhayangkara FC dan Persija Jakarta sebagai klub yang menaunginya saat ini akan memberikan izin di tengah padatnya jadwal Liga 1 2023/2024.
5. Hokky Caraka
Untuk pos penyerang, Shin Tae-yong memiliki banyak pemain muda yang bisa menjadi opsi. Salah satunya adalah Hokky Caraka.
Pemain berusia 19 tahun itu sudah teruji bersama Shin Tae-yong di level kelompok umur dan senior. Sehingga ada kemungkinan Hokky akan jadi tulang punggung pada Piala Asia U-23 2024.
6. Rafael Struick
Rafael Struick juga menjadi salah satu penyerang yang akan diandalkan Shin Tae-yong pada Piala Asia U-23 2024 mendatang.
Kemungkinan besar, Rafael Struick akan diizinkan tampil di Piala Asia U-23 2024 mengingat dirinya masih berstatus pemain akademi ADO Den Haag.
Kontributor: Felix Indra Jaya
Baca Juga: Jadwal Lengkap Piala Asia U-23 2024, Timnas Indonesia Tergabung di Grup A