Suara.com - Timnas Indonesia sudah menyelesaikan fase grup Piala Asia 2023. Laga terakhir ditutup dengan kekalahan atas Jepang, Rabu (24/1/2024) di di Stadion Al Thumama, Doha, Qatar malam WIB.
Anak asuh Shin Tae-yong tumbang dengan skor 1-3 dari Samurai Biru. Ayase Ueda mencetak dua gol serta Justin Hubner melakukan own goal.
Sedangkan timnas Indonesia hanya bisa membalasnya berkat Sandy Walsh di ujung pertandingan.
Meski menutup fase grup dengan kekalahan, ada pencapaian apik yang berhasil dicatatkan Timnas Indonesia selama fase grup Piala Asia 2023, yakni selalu mencetak gol dalam setiap pertandingan.
Baca Juga: Update Klasemen Peringkat 3 Terbaik Piala Asia: Timnas Indonesia Berharap Keajaiban
Menariknya tiga pemain yang mencetak gol bagi skuad Garuda ini adalah pemain abroad atau yang berkarier di luar negeri.
Pertama adalah Marselino Ferdinan yang mencatatkan namanya di papan skor ketika menghadapi Irak di laga perdana Piala Asia 2023. Gelandang berusia 19 tahun ini diketahui bermain di KMSK Deinze.
Selanjutnya Asnawi Mangkualam yang menyumbangkan gol ketika skuad Garuda mengalahkan Vietnam. Kapten timnas Indonesia ini menjadi eksekutor penalti.
Nah, Asnawi sendiri sebelumnya tampil bersama Jeonnam Dragons. Namun, kontraknya sudah berakhir dan ia santer dirumorkan ke Seoul FC.
Terakhir Sandy Walsh mencetak gol ketika timnas Indonesia melawan Jepang. Ia juga berkarier di luar negeri bersama KV Mechelen di Liga Belgia.