Update Klasemen Peringkat 3 Terbaik Piala Asia: Timnas Indonesia Berharap Keajaiban

Rully Fauzi Suara.Com
Rabu, 24 Januari 2024 | 21:36 WIB
Update Klasemen Peringkat 3 Terbaik Piala Asia: Timnas Indonesia Berharap Keajaiban
Starting eleven Timnas Indonesia pada laga Piala Asia 2023 kontra Jepang di Stadion Al Thumama, Doha, Qatar, 24 Januari 2024. [Giuseppe CACACE / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Timnas Indonesia kini dalam situasi sulit dalam persaingan klasemen tim peringkat tiga terbaik fase grup Piala Asia 2023 untuk lolos ke babak 16 besar. Kekalahan dari Timnas Jepang membuat situasi tim Garuda cukup rumit.

Timnas Indonesia harus menyerah dari raksasa Asia, Jepang pada matchday terakhir Grup D Piala Asia 2023 setelah takluk 1-3 di Stadion Al Thumama, Doha, Qatar, Rabu (24/1/2024) malam WIB.

Ayase Ueda menjadi pencetak dua gol Jepang pada menit ke-5 dan ke-54, sementara satu gol tambahan didapat dari gol bunuh diri Justin Hubner (88').

BACA JUGA: Deretan Blunder Konyol Jordi Amat Bersama Timnas Indonesia, Makin Doyan Bikin Kesalahan Elementer

Sementara itu, satu gol konsolasi Timnas Indonesia diciptakan oleh Sandy Walsh pada menit ke-90+1.

Kekalahan ini membuat Timnas Indonesia mengakhiri kiprah di Grup D Piala Asia 2023 di peringkat ketiga klasemen, mengoleksi 3 poin dengan selisih gol -3, dengan Jepang lolos ke fase gugur sebagai runner-up grup dengan 6 poin.

Meski sulit, Timnas Indonesia masih memiliki peluang lolos ke babak 16 besar sebagai satu dari empat tim peringkat tiga terbaik fase grup.

Hanya saja, Timnas Indonesia kini jauh dari kata aman di klasemen peringkat tiga terbaik. Sebab, saat ini Garuda bertengger di posisi keempat dengan 3 poin dan selisih gol -3.

Kini, nasib Timnas Indonesia tergantung dari hasil matchday terakhir Grup E dan Grup F. Dua hasil pertandingan yang menentukan nasib skuad Garuda adalah laga Yordania vs Bahrain dan Oman vs Kirgistan yang dimainkan Kamis (25/1/2024) besok.

Baca Juga: Klasemen Akhir Grup D Piala Asia 2023: Timnas Indonesia Samai Prestasi Edisi 2007

Timnas Indonesia kini berharap salah satu dari dua kemungkinan yang menguntungkan mereka bisa terwujud.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI