Suara.com - Calon kiper naturalisasi Timnas Indonesia Maarten Paes bikin pusing Lionel Messi saat berhadapan di laga Liga Amerika Serikat.
Dia merasa senang setelah FC Dallas berhasil mengalahkan Inter Miami dalam pertandingan uji coba pada Selasa (23/1) pagi WIB.
Dalam pertandingan tersebut, Maarten Paes berhasil menggagalkan dua peluang dari pemain bintang Lionel Messi.

Kiper asal Belanda, Maarten Paes, tengah dalam proses naturalisasi sebagai WNI, menampilkan performa gemilang saat FC Dallas sukses mengalahkan Inter Miami 1-0 dalam pertandingan uji coba di Stadion Toyota, Texas, pada Senin (22/1) waktu setempat atau Selasa (23/1) dini hari WIB.
Gol kemenangan FC Dallas dicetak oleh Jesus Ferreira pada menit ketiga pertandingan. Setelah pertandingan berakhir, Maarten Paes mendapat banyak pujian karena berhasil menghalangi dua tembakan dari tiga peluang yang dimiliki Messi dalam pertandingan tersebut.
BACA JUGA: Mohamed Salah Cedera di Piala Afrika 2023, Langsung Dipulangkan ke Inggris
Pertama-tama, Paes berhasil menggagalkan tembakan Messi pada menit ke-12 dalam situasi satu lawan satu.
Tendangan kaki kiri Messi diarahkan ke kiri gawang Dallas, namun, Maarten Paes mampu melakukan penyelamatan gemilang.
Aksi gemilang Maarten Paes tersebut menyebabkan sepak pojok untuk Inter Miami, yang kemudian dieksekusi oleh Messi.
Baca Juga: Punya Modal Penting, Timnas Indonesia Tidak Sabar Melawan Jepang di Piala Asia 2023
Meskipun Messi melepaskan tendangan melengkung menuju gawang FC Dallas, Paes kembali berhasil menggagalkan tembakan tersebut.