Baca juga: Masih Puyeng Mau Lawan Jepang, Timnas Indonesia Ditunggu 3 Negara Ini Jika Lolos 16 Besar Piala Asia 2023
Skuad Garuda akan memainkan laga hidup mati kontra Jepang dalam matchday ketiga Grup D Piala Asia 2023 pada Rabu (24/1/2024).
Secara matematis, hasil imbang diyakini sudah cukup bagi Timnas Indonesia untuk mengamankan satu tiket 16 besar lewat jalur peringkat tiga terbaik.
"Siapapun yang ingin membela Merah Putih, itulah Indonesia. Saya berharap tentu nilai2 yang disampaikan Jordi, ini juga bisa mengalir ke semua, tanpa melihat juga, kan kadang-kadang ada pemain sendiri yang kenapa saya tidak main, kita ini kan satu tim, jadi kita harus saling mengisi," terang Erick Thohir.
"Saya berterima kasih kepada Jordi dan saya berterima kasih kepada semua pemain yang mau mengorbankan kemarin liburannya untuk fokus tim nasional."
"Saya mengucapkan terima kasih kepada keluarga pemain yang rela melepaskan mereka juga untuk bekerja, berlatih selama liburan yang seharusnya bersama keluarga, tetapi mereka mau membawa Merah Putih," pungkasnya.