Bayern tidak mau asal melepaskan sang bek. Mereka ingin mendapatkan kompensasi yang besar atas transfer pemilik 43 caps bersama Timnas Belanda itu.
Ini disebabkan De Ligt masih menyisakan kontrak sekitar tiga setengah tahun lagi. Jadi, Bayern ingin mendapatkan bayaran yang bagus untuk sang bek.
Menurut laporan itu, Bayern telah menentukan berapa bayaran yang mereka inginkan untuk transfer De Ligt.
Sang bek disebut boleh pergi dari Allianz Arena dengan tebusan sekitar 80 juta euro di musim panas nanti, setelah Bayern merekrutnya dari Juventus dengan harga 67 juta euro pada musim panas 2022 tersebut.