Sekadar informasi, Fasilitas Dormitory House of Champions ASIOP ini memiliki ruangan kamar yang luas dengan dilengkapi pendingin udara dengan total 21 kamar yang mampu menampung 110 siswa. Kemudian dormitory ini juga memiliki fasilitas ruang kelas yang nyaman untuk home schooling, ruang makan yang luas, ruang entertainment, ruang pelatih, serta aula yang besar.
“Sesuai dengan slogan ASIOP yaitu Sang Juara maka dormitory ini kami namakan House of Champions atau rumahnya para juara. Nantinya dormitory ini akan dihuni para pemain muda berbakat dari usia 13-17 tahun dari seluruh Indonesia yang masuk dalam program Top Talent ASIOP," kata Ade Wellington.
Sementara itu Senior VIce President Government Solution Group mengakui langkah yang dilakukan ASIOP sejalan dengan komitmen Bank Mandiri. Adapun Mandiri selalu mendukung olahraga di Tanah Air.
“Pertama-tama selamat kepada ASIOP atas peluncuran jersey terbaru dan Dormitory House of Champions. Kami ikut bangga karena konsistensi ASIOP ini sejalan dengan komitmen Bank Mandiri yang mendukung pengembangan pemain muda Indonesia dari akar rumput dengan menanamkan nilai-nilai yang sama dengan Mandiri yaitu kompeten, solid, loyal, inovatif menghadapi perubahan, dan kolaboratif,” kata Aland Rinny Patitty.
“Dan, upaya pembinaan ini penting untuk menumbuhkan bibit-bibit baru yang unggul dan berkualitas serta terlatih agar siap untuk membela Timnas Indonesia di masa depan,” pungkasnya.