Suara.com - Pelatih Irak, Jesus Casas, turut menyoroti proyek naturalisasi Timnas Indonesia yang dilakukan PSSI dengan harapan memberi akselerasi kekuatan bagi tim asuhan Shin Tae-yong.
Hal itu disampaikan Jesus Casas dalam konferensi pers jelang menghadapi Timnas Indonesia dalam matchday pertama Grup D Piala Asia 2023.
Duel Timnas Indonesia vs Irak dijadwalkan berlangsung di Stadion Ahmad bin Ali, Al Rayyan pada Senin (15/1/2024) pukul 21.30 WIB.
Menurut Jesus Casas, Timnas Indonesia adalah tim yang berbahaya. Dia menyebut kehadiran para pemain keturunan yang berkiprah di Eropa bakal memberi ancaman bagi Irak.
Baca Juga: Masih 'Hijau', Media Inggris Ramalkan Timnas Indonesia Kalah Telak Lawan Irak
"Indonesia seperti kami, tim nasional yang sedang berkembang," kata Jesus Casas dikutip dari Antara, Senin (15/1/2024).
"Mereka membawa pemain dari Eropa dan itu akan membuat kesulitan. Kami ingin meraih kemenangan, tapi tak mudah," tambahnya.
Pertandingan ini akan menjadi ulangan laga Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia pada November lalu di Basra.
Saat itu, Timnas Indonesia tidak berkutik. Skuad Garuda dihancurkan Irak dengan skor telak 1-5 di mana hampir sepanjang pertandingan, Asnawi Mangkualam dan kawan-kawan mendapat tekanan.
Meski punya rekor pertemuan buruk kontra Irak, Timnas Indonesia patut percaya diri mengingat sepanjang keikutsertaan di Piala Asia, mereka tak pernah kalah di laga perdana.
Baca Juga: 3 Pemain Kunci Timnas Indonesia Lawan Irak di Laga Perdana Grup Piala Asia 2023
Bahkan, dalam dua edisi terakhir, Timnas Indonesia selalu meraih kemenangan di laga perdana yakni kontra Qatar (2-1, 2004) dan Bahrain (2-1, 2007).
Piala Asia 2023 berlangsung di Qatar. Turnamen yang diikuti 24 tim ini sudah bergulir sejak 12 Januari dan bakal memainkan laga final pada 10 Februari mendatang.