Real Madrid Rebut Piala Super Spanyol, Carlo Ancelotti Kini Bidik Koleksi Trofi ke-12

Reky Kalumata Suara.Com
Senin, 15 Januari 2024 | 15:38 WIB
Real Madrid Rebut Piala Super Spanyol, Carlo Ancelotti Kini Bidik Koleksi Trofi ke-12
Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti (kiri) memberikan instruksi dari pinggir lapangan pada laga Liga Spanyol kontra Barcelona di Stadion Olimpiade Lluis Companys, Katalunya, Sabtu (28/10) malam WIB. [LLUIS GENE / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Real Madrid sukses merebut Piala Super Spanyol setelah menang telak atas Barcelona. Ini menjadi trofi ke-11 Carlo Ancelotti dalam kariernya bersama Real Madrid.

Real Madrid sukses menghancurkan Barcelona dengan skor 4-1 di Piala Super Spanyol yang dimainkan di Stadion Al Awwal, Riyadh, Arab Saudi, Senin (15/1/2024) dini hari WIB.

Kemenangan Real diwarnai trigol Vinicius Junior, sedangkan Robert Lewandowski mengemas gol semata wayang untuk Barcelona. Tim Katalan itu sendiri harus kehilangan Ronald Araujo pada babak kedua.

Pertandingan Final Piala Super Spanyol antara Real Madrid vs Barcelona (Instagram/@realmadrid)
Pertandingan Final Piala Super Spanyol antara Real Madrid vs Barcelona (Instagram/@realmadrid)

Rodrygo melengkapi kemenangan Real melalui gol penutupnya. Real pun memenangi kompetisi itu untuk ke-13 kalinya, sekaligus membalas kekalahan di final tahun lalu dari lawan yang sama.

“Vinicius membutuhkan dua atau tiga pertandingan untuk kembali ke level terbaiknya, dan ia melakukannya,” kata pelatih Real Carlo Ancelotti seperti dikutip AFP.

Pria Italia itu kini selevel dengan Zinedine Zidane, dengan raihan 11 trofi sebagai pelatih Real Madrid. Mereka hanya tertinggal dari Miguel Munoz yang total mengoleksi 14 trofi.

“Saya gembira, namun sekarang kami harus mendapatkan (trofi) yang ke-12,” tutur Carlo Ancelotti kepada Real Madrid TV.

Baca Juga: Adu Gaya Kekasih Shayne Pattynama vs Istri Pratama Arhan, WAGs Timnas Indonesia yang Total Beri Dukungan

Juara bertahan Liga Spanyol Barcelona berharap kemenangan akan dapat memicu mereka kembali ke penampilan terbaik di musim ini, namun mereka justru terpuruk, setelah Vinicius mengemas dua gol awal.

“Saya kecewa, sedih… Inilah sepak bola dan hari ini kami harus berurusan dengan sisi pahit pertandingan. Kami memiliki banyak harapan dan kegembiraan menuju final, dan kami menjalani salah satu pertandingan terburuk,” ujar Xavi. (ANTARA)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI