Saat ini, menurut penilaian STY, banyak tim, baik klub maupun tim nasional yang fokus dengan cara melakukan serangan dari bawah. Strategi ini mengharuskan kiper dan para pemain belakang ikut terlibat aktif dalam permainan.
Karena itulah, Shin Tae-yong memilih pemain-pemain yang dianggap sesuai dengan filosofi tersebut. Dari 26 pemain Timnas Indonesia yang didaftarkan untuk Piala Asia 2023 ini, mayoritas diisi oleh yang punya karakter menyerang.
"Kami ingin mengikuti kecenderungan sepak bola modern itu. Jadi kami mencoba mengikutinya, dengan bukan hanya berfokus pada pertahanan, melainkan juga fokus pada build-up dan lain-lain," ucap STY.
"Taktik kami ini berfokus pada upaya mengembangkan sepak bola Indonesia, bukan semata-mata tertuju pada hasil," tukasnya.