Pertandingan tersebut harus berakhir dengan kekalahan bagi Indonesia 1-5, dan turut menjadi kekecewaan bagi Ivar yang tak bisa membela timnya.
"Saat itu saya cedera dan saya tidak bisa bermain. Saya rasa saat itu tim sedang dalam kondisi tidak terbaik. Tapi saya kira kami bisa tampil lebih baik dalam dua hari ini. Saya rasa kita bisa menang, jadi lihat saja," pungkas Ivar.
Pertandingan Indonesia vs Irak pada Senin (15/1) menjadi laga pembuka bagi kedua tim untuk merebut tiga poin kemenangan.
Jika berakhir imbang, maka Indonesia dan Irak akan mendapatkan masing-masing satu poin.
Selain Indonesia vs Irak, penghuni Grup D lainnya yaitu Jepang dan Vietnam akan melakoni pertandingan pada Minggu.