Tak Puas Performa di Persija, Maciej Gajos Bertekad Improve di Sisa Musim BRI Liga 1

Sabtu, 13 Januari 2024 | 18:42 WIB
Tak Puas Performa di Persija, Maciej Gajos Bertekad Improve di Sisa Musim BRI Liga 1
Pemain asing Persija Jakarta, Maciej Gajos (tengah) sedang mengontrol bola ketika mendapat gangguan dari pemain Madura United dalam laga pekan ke-8 BRI Liga 1 2023-2024 di Stadion Gelora Bangkalan, Madura, pada Minggu (13/8/2023). [Dok. LIB]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Gelandang Persija Jakarta, Maciej Gajos mengaku ingin lebih berkontribusi di BRI Liga 1 2023/2024. Pemain asal Polandia itu berharap penampilannya lebih baik di sisa musim.

Maciej Gajos saat ini sedang sibuk mempersiapkan kepulangannya ke Jakarta. Ia tengah berada di Polandia menikmati libur BRI Liga 1 selama kurang lebih empat pekan.

Mendekati hari pertama latihan yang jatuh pada Selasa (16/1/2024), Gajos sudah tidak sabar kembali bertemu rekan-rekannya. Ia mengatakan akan bekerja ekstra saat tim memulai latihan kembali.

Sebab, Persija tinggal menyisakan 11 laga lagi di BRI Liga 1 2023/2024. Posisi Macan Kemayoran ini masih belum aman untuk target menjadi juara.

Baca Juga: BRI Liga 1: Gelar Gim 9 vs 9, Cara PSS Sleman Tingkatkan Fisik Pemain

Berada di posisi sembilan klasemen sementara, membuat Persija harus memanfaatkan pertandingan tersisa dengan sebaik-baiknya jika ingin masuk ke empat besar atau championship series.

Gelandang Persija Jakarta, Maciej Gajos. [dok. Persija]
Gelandang Persija Jakarta, Maciej Gajos. [dok. Persija]

Secara individu, Gajos ingin lebih berkontribusi untuk Persija. Tercatat, Gajos sudah mencetak tiga gol dan lima assist sejak didatangkan awal musim.

Jumlah assist yang dimiliki pemain bernomor punggung 10 itu menjadi yang terbanyak antara pemain Persija lainnya. Gajos ingin catatan itu bertambah signifikan sehingga bisa membawa Macan Kemayoran terus berada di jalur positif.

“Saya tentu ingin berkembang menjadi versi yang lebih baik lagi dalam hal sepak bola dan kehidupan pribadi," kata Gajos dilansir dari laman resmi klub, Sabtu (13/1/2024).

"Saya berharap bisa terus memberikan performa yang baik selama di Persija,” sambung gelandang berusia 32 tahun tersebut.

Baca Juga: Satu Wasit BRI Liga 1 akan Pimpin Laga Piala Asia 2023, Siapa Dia?

Terdekat, Persija akan melakoni laga pekan ke-24 BRI Liga 1 melawan Borneo FC Samarinda. Pertandingan berlangsung pada 6 Februari 2024.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI