Suara.com - Kapten timnas Irak, Jalal Hassan menilai laga kontra Timnas Indonesia lebih penting dibanding pertandingan melawan Jepang dalam kaitan target lolos ke 16 besar Piala Asia 2023.
Bukan tanpa alasan Jalal Hassan berkata demikian. Duel menghadapi Timnas Indonesia merupakan laga pembuka bagi Irak di Grup D dan hal itu dianggapnya krusial.
Irak akan melawan Timnas Indonesia dalam matchday di Stadion Ahmad bin ali, Al Rayyan, Senin (15/1/2024) pukul 21.30 WIB.
Setelahnya, Irak akan menantang calon kuat juara Jepang pada 19 Januari, sebelum melakoni laga pamungkas Grup D kontra Vietnam lima hari berselang.
Baca Juga: Alasan Azizah Salsha Tak Mau Punya Anak Dulu meski Pratama Arhan Sudah Ingin
“Kami melihat tiga tim, yaitu Jepang, Indonesia, dan Vietnam punya pandangan dan ambisi yang sama. Karena setiap pertandingan ada tiga poin,” kata Jalal Hassan dalam wawancaranya bersama Asharq Al-Awsat dikutip Sabtu (13/1/2024).
“Menurut saya pertandingan melawan Indonesia lebih penting daripada pertandingan dengan Jepang"
"Selalu pada pertandingan pertama. Pertandingan pertama, kemenangan akan menjadi kunci lolos dari grup," terang pemain yang berposisi sebagai kiper itu.
Irak diunggulkan bisa mengalahkan Timnas Indonesia. Bahkan, mereka disebut-sebut menjadi kandidat kuat lolos ke babak berikutnya bersama Jepang.
Di atas kertas, kans Irak mengalahkan Timnas Indonesia cukup besar. Apalagi, mereka sebelumnya sudah berjumpa di ajang Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Baca Juga: Alasan Pratama Arhan Sebut Target Lolos 16 Besar Piala Asia Wajar Bagi Timnas Indonesia
Saat itu Irak berhasil menumbangkan Timnas Indonesia 5-1. Namun, Irak disebut Jalal Hassan, tetap tidak boleh menganggap enteng skuad Garuda.
"Kami baik-baik saja dan berharap bisa meraih kesuksesan. Kalau kritik, menurut saya wajar dan bagian dari sepak bola," kata Jalal Hassan.
"Secara pribadi, menurut saya kritik adalah kondisi yang sehat. Itu untuk memperbaiki kesalahan yang ada," pungkasnya.