Suara.com - Bek sayap Timnas Indonesia, Pratama Arhan menganggap target lolos ke babak 16 besar Piala Asia 2023 yang ditetapkan PSSI dan pelatih Shin Tae-yong wajar untuk skuad Garuda.
Menurut eks pemain klub Jepang Tokyo Verdy itu, setiap tim maupun seorang pemain, memiliki target setiap mengikuti sebuah turnamen penting adalah hal yang sangat penting.
"Wajar sih [dengan target lolos ke 16 besar] karena kita harus punya target pribadi atau target tim," kata Pratama Arhan dikutip dari keterangan tertulis, Sabtu (13/1/2024).
"Karena memang di situlah kita bisa memaksimalkan kekuatan tim kita untuk bisa meraih hasil terbaik."
Pratama Arhan menjadi salah satu dari 26 pemain yang dipercaya Shin Tae-yong untuk membela Timnas Indonesia di Piala Asia 2023.
Meski dua musim terakhir tak mampu menembus skuad utama Tokyo Verdy dan penampilannya bisa dihitung jari, Arhan tetap jadi andalan skuad Garuda di sektor bek sayap kiri.
![Pratama Arhan saat membela Timnas Indonesia. [Dok PSSI]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2024/01/13/15809-pratama-arhan.jpg)
Dalam tiga laga uji coba jelang Piala Asia 2023, Pratama Arhan juga selalu bermain.
Situasi Shayne Pattynama yang butuh waktu sebelum kembali bergabung dengan tim nasional pasca menjenguk ibunya yang sakit di Belanda, diperkirakan bakal memperbesar peluang Arhan untuk tetap menjadi starter.
Timnas Indonesia menjadi tim non-unggulan di Grup D Piala Asia 2023. Ranking FIFA mereka begitu rendah dibanding tiga lawannya yakni Jepang, Irak dan Vietnam.
Baca Juga: Harga Gaun Putih Azizah Salsha, Tampil Cantik Bak Model di Red Carpet Met Gala Replay 2023
Skuad Garuda saat ini menduduki peringkat 146 dunia, berbanding 17 milik Jepang, 63 punya Irak dan 94 diduduki Vietnam.