
Rekam jejak Shin Tae-yong sebagai juru strategi tak bisa diremehkan. Asli Korea Selatan, Shin Tae-yong memimpin negaranya tampil di Piala Dunia di Rusia pada 2018 lalu.
Bahkan, Korea Selatan asuhan Shin Tae-yong cukup membuat geger kala itu saat berhasil mengalahkan Jerman di fase grup Piala Dunia 2018.
Sementara bicara deretan pelatih di Piala Asia 2023, dari 24 negara yang akan bersaing di Qatar, hanya ada tiga kontestan yang memakai jasa pelatih lokal.
Tiga pelatih lokal tersebut adalah Graham Arnold dari Australia, Amir Ghalenoei dari Iran, dan Hajime Moriyasu dari Jepang.
Kiprah Moriyasu patut mendapat sorotan lebih. Di Piala Dunia 2022 lalu, Jepang tampil sangat bagus.
The Samurai Blue --julukan Timnas Jepang juga selalu menang pada sembilan laga internasional terakhirnya jelang Piala Asia 2023 ini, bahkan juga menang telak. Tak ayal, Jepang jadi unggulan utama di Piala Asia 2023.
Berikut daftar pelatih di Piala Asia 2023:
Qatar
Nama pelatih: Tintin Marquez
Asal negara: Spanyol
Usia: 61 tahun
Baca Juga: Ranking FIFA 24 Negara Peserta Piala Asia 2023: Timnas Indonesia Paling Bawah?
China